Selasa, 7 Oktober 2025

Berita Viral

Istri Wafat karena Covid-19, Suami Dapat Firasat dari Film dan Bangga Bisa Tunaikan Wasiat Terakhir

Seorang warganet bernama Muh Ihsan Harahap Daeng Rate membagikan kisahnya saat ditinggal istri tercinta, Amirah Lahaya karena terpapar virus corona.

Penulis: Endra Kurniawan
Editor: Citra Agusta Putri Anastasia
https://twitter.com/ihsanjie
Thread milik Muh Ihsan Harahap Daeng Rate yang viral di media sosial. 

TRIBUNNEWS.COM - Seorang warganet bernama Muh Ihsan Harahap Daeng Rate membagikan kisahnya saat ditinggal istri tercinta, Amirah Lahaya karena terpapar virus corona.

Cerita tersebut Ihsan bagikan melalui thread di akun Twitter pribadinya @ihsanjie.

Hingga Senin (5/10/2020), thread tersebut telah disukai lebih dari 95 ribu kali dan di-retweets sebanyak 30 ribu pengguna Twitter lainnya.

Kepada Tribunnews, Ihsan membagikan momen-momen terakhir bersama sang istri sebelum ditinggal pergi untuk selama-lamanya.

Ihsan mengatakan, istrinya telah mendapatkan perawatan di rumah sakit non Covid-19 sejak Jumat (11/09/2020).

Hingga seminggu kemudian keluarlah hasil tes swab Amirah yang menyatakan positif terpapar virus mematikan ini.

Baca: Kesaksian Dokter Wisma Atlet, Pasien Covid-19 Lebih Cepat Sembuh saat Suasana Hati Enjoy

"Kami selesai menonton film itu pada pukul 10.00 pagi. Tidak lebih dari 15 menit kemudian dokter menelpon saya. Dokter mengatakan hasil swab kemarin positif," ucap Ihsan, Minggu (4/10/2020).

Kemudian pada Jumat (18/9/2020) sore hari, Amirah dipindahkan ke Rumah Sakit Sayang Rakyat, Sulawesi Selatan yang khusus merawat pasien Covid-19.

Semenjak di rumah sakit ini, Ihsan berpisah dengan Amirah lantaran dirinya diminta melakukan isolasi mandiri.

Ihsan melanjutkan, keesokan harinya, dirinya mendapatkan kabar jika sang istri dipindahkan ke ruang ICU.

"Memang kadar trombosit, leukosit, dan lain-lain terus turun semenjak di-opname di RS sebelumnya," ucapnya.

Meskipun dalam perawatan intensif, Ihsan dan Amirah masih menjalin komunikasi dengan baik.

Bahkan pada Minggu (20/9/2020) yang merupakan hari ulang tahun Ihsan yang ke-28, Amirah memberikan ucapan selamat kepada Ihsan.

Baca: Ringankan Beban Warga, Relawan Indonesia Bersatu Lawan Covid-19 Sambangi Kepulauan Seribu

"Namun kondisi istri saya terus menurun. Dan tiga hari kemudian dia telepon saya untuk meminta izin untuk dipasangkan ventilator karena saturasi oksigen di tubuhnya tinggal 74%. Padahal normalnya minimal 95%," kata Ihsan.

Alat bantu pernapasan tersebut sempat membuat baik kondisi Amirah.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved