Virus Corona
Jawa Barat Siap Terapkan New Normal 1 Juni 2020, Ini Skenario di Sektor Ekonomi dan Ibadah di Masjid
Jawa Barat sudah siap untuk menerapkan kondisi new normal pada Senin (1/6/2020) mendatang dengan menyiapkan skenario untuk sektor ekonomi dan ibadah.
TRIBUNNEWS.COM - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil mengungkapkan beberapa skenario dalam penerapan new normal di wilayahnya.
Hal tersebut disampaikan dalam video yang diunggah di kanal YouTube tvOneNews, Kamis (28/5/2020).
Ridwan Kamil menyebut penerapan new normal tetap dilakukan dengan berhati-hati.
Baca: Apakah Indonesia Sudah Siap Terapkan New Normal? Begini Penjelasan Ahli
Setiap daerah di Provinsi Jawa Barat sudah ditetapkan dalam berbagai zona tergantung dari jumlah kasus Covid-19 maupun unsur terkait.
Seperti jumlah pasien dalam pengawasan (PDP) dan orang dalam pemantauan (ODP).
Ada empat kategori zona yakni merah, kuning, biru, dan hijau.

Dalam penerapan new normal, zona merah akan memiliki skenario atau protokol yang berbeda dengan zona lainnya.
Pemberlakuan new normal di Jawa Barat akan dimulai, pada Senin (1/6/2020) mendatang.
Ridwan Kamil menuturkan, new normal di Jawa Barat bukanlah relaksasi namun lebih pada beradaptasi dengan keadaan baru.
Nantinya, secara perlahan kegiatan perekonomian akan dibuka satu per satu.
Pengoperasian kembali kegiatan ekonomi akan dilakukan dengan menggunakan cara baru.
"Kami tetap berpatokan pada level kewaspadaan, new normal di zona merah tidak boleh sama dengan di zona kuning, biru, atau hijau," terang Ridwan Kamil.
Baca: Jawa Barat Siap Adaptasi dan Terapkan New Normal, Ada Protokol Baru untuk Tempat Usaha
Baca: Kawal New Normal, Polri Kedepankan Persuasif dan Edukasi
"Bukan relaksasi, istilahnya itu adaptasi terhadap situasi baru."
"Bertahap kegiatan ekonomi akan dibuka, tapi dengan cara baru," tambahnya.
Ridwan Kamil menyebutkan pihaknya sudah menyiapkan sejumlah protokol terkait penerapan new normal.