Dua Minggu Menghilang, Pria Wonogiri Ditemukan Tewas di Tengah Hutan
Korban pertama kali ditemukan oleh saudaranya bernama Lasimin yang bermaksud akan mencari rumput, tiba-tiba mencium bau menyengat
Laporan Wartawan TribunSolo.com, Agil Tri
TRIBUNNEWS.COM, WONOGIRI - Sesosok mayat pria ditemukan tergeletak di area Gunung Tebon, Kecamatan Pracimantoro, Wonogiri, Selasa (19/5/2020).
Saat diidentifikasi, mayat tersebut bernama Parimin (63) warga Dusun Duwet RT 02 RW 12 Desa Suci, Kecamatan Pracimantoro.
Menurut Kapolsek Pracimantoro Iptu Setiono, korban sudah dilaporkan hilang sejak 15 hari terakhir.
"Pak Parimin yang dulu hilang ditemukan meningga dunia," katanya saat dikonfirmasi, Rabu (20/5/2020).
Korban pertama kali ditemukan oleh saudaranya bernama Lasimin.
Saat itu, Lasimin yang saat itu bermaksud akan mencari rumput, tiba-tiba mencium bau menyengat.
Baca: Perawat Meninggal di Surabaya karena Covid-19, Riwayat Penyakit hingga Jalani Rapid Test 2 Kali
Baca: YouTuber Anak Kuliner Review 3 Menu Rice Box Geprek Bensu yang Dijual Ruben Onsu Seharga Rp 10 Ribu
Baca: Plesetkan Logo Olimpiade seperti Corona, Warga Jepang Marah Kepada Klub Wartawan Asing
Lantaran curiga ia mengajak tetangganya Boyadi untuk mencari sumber bau yang menyengat.
Sesampai di tempat kejadian perkara (TKP), mereka berdua melihat sesosok mayat mengenakan kaos merah panjang, celana putih dan sepatu karet warna putih.
"Diduga korban meninggal saat mencari rumput di TKP," akunya.
"Kemudian korban terjatuh dan kepalanya membentur batu hingga menyebabkan korban meninggal," jelasnya.
Dari hasil olah TKP, ditemukan satu buah handphone milik korban, satu buah senar tali pakan ternak, satu potong bambu alat bantu panggul rumput dan satu bilah sabit.
"Setelah olah TKP, korban langsung dimakamkan oleh pihak keluarga," tandasnya
Artikel ini telah tayang di Tribunsolo.com dengan judul Hilang Selama 2 Minggu, Pria Asal Pracimantoro Wonogiri Ditemukan Tewas di Hutan, Diduga Tergelincir