Jumat, 3 Oktober 2025

Antam Bantah Tambang Emas di Lebak dan Bogor Jadi Penyebab Bencana

Bencana banjir dan longsor di Kabupaten Lebak dan Kabupaten Bogor mengakibatkan dampak jumlah pengungsi yang tinggi.

KOMPAS.COM
Ilustrasi: Jembatan yang menghubungkan tiga kecamatan di Kabupaten Lebak putus setelah banjir bandang menerjang Rabu (1/1/2020) pagi. 

“Total bantuan yang sudah disalurkan untuk bencana Lebak, Bogor dan Jakarta mencapai Rp600juta” kata Kunto.

Di Lebak, perusahaan menyalurkan bantuan genset untuk listrik, sanitary kit dan bahan makanan di area gunung Julang, Kecamatan Cipanas.

Di sana Antam dan MIND ID juga memberikan pelayanan kesehatan dan assessment wilayah terdampak.

Di Kabupaten Bogor, Antam telah menyelesaikan perbaikan di dua titik jalan di Kampung Ciketug dan Wates, Desa Pangkal Jaya untuk mempermudah akses masyarakat.

Kunto mengatakan strategi jangka pendek Antam dan MIND ID saat ini berfokus pada penanganan keadaan darurat.

“Selain menyalurkan bantuan logistik, perbaikan akses jalan, perusahaan juga melakukan pelayanan kesehatan di Desa Malasari.” tutur Kunto.

Menurut Kunto disana terdapat 1.508 warga kampung Nyuncung mengungsi ke kampung Cisangku. Daerah ini merupakan wilayah terdampak dengan jumlah pengungsi terbesar di Kecamatan Nanggung. Pelayanan kesehatan juga dilaksanakan di Desa Curugbitung.

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved