Sabtu, 4 Oktober 2025

Sempat Minta Restu Mahfud MD Maju Pilgub Kalsel, Denny Indrayana Silaturahmi ke Para Ulama

Denny Indrayana calonkan diri jadi Gubernur Kalimantan Selatan, minta restu Mahfud MD hingga para ulama kharismatik.

Penulis: Ifa Nabila
Editor: bunga pradipta p
Fransiskus Adhiyuda/Tribunnews.com
Mantan Wakil Menteri Hukum dan HAM Denny Indrayana mencalonkan diri sebagai Gubernur Kalimantan Selatan. 

TRIBUNNEWS.COM - Mantan Wakil Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia, Denny Indrayana sempat bertemu Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD pada 21 November 2019 lalu.

Pertemuan Denny Indrayana dengan Mahfud MD itu di antaranya bertujuan untuk meminta restu lantaran ia maju sebagai calon gubernur Kalimantan Selatan.

Setelah mantab mencalonkan diri dalam Pilgub Kalsel 2020, Denny Indrayana juga mengunjungi para ulama kharismatik dan tokoh penting di Kalsel.

Dalam siaran pers yang diterima Tribunnews.com, Denny Indrayana mengunjungi Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST), Tabalong, dan Balangan, pada Selasa (17/12/2019).

Pria yang juga berprofesi sebagai pakar hukum tata negara ini bersilaturahmi dengan para ulama.

Di antaranya KH Mochtar Ibnul Amin atau Guru Pemangkih, KH Asmuni atau Guru Danau, dan KH Muhammad Bakhiet atau Guru Bakhiet.

Tak jauh beda dengan pertemuannya dengan Mahfud MD, kunjungannya ke para ulama ini di antaranya juga bertujuan untuk meminta restu dan bimbingan terkait pencalonnaya di Pilgub Kalsel 2020.

Denny Indrayana berangkat menemui para ulama didampingi dengan sejumlah tim relawan.

Kunjungan pertama pegiat antikorupsi ini adalah ke Pesantren Ibnul Amin Pemangkih yang mana disambut langsung oleh pengasuh pesantren, KH Mochtar.

Adapan pesan dari KH Mochtar untuk Denny Indrayana agar menjadi pemimpin yang amanah demi kemajuan Kalsel, utamanya Desa Banua.

"Niat pian untuk membangun Kalimantan Selatan mudah-mudahan berhasil. Semoga menjadi pemimpin amanah," harap ulama yang akrab disapa Guru Pemangkih ini.

Dari pesantren tersebut, Denny Indrayana mengunjungi Guru Danau dan Guru Bakhiet.

Bahkan Denny Indrayana juga mengikuti pengajian rutin Guru Bakhiet lalu dilanjutkan pertemuan tertutup dengan sang ulama.

Mencalonkan diri sebagai Gubernur Kalimantan Selatan, Denny Indrayana terjun ke masyarakat.
Mencalonkan diri sebagai Gubernur Kalimantan Selatan, Denny Indrayana terjun ke masyarakat.

Denny Indrayana mengungkapkan para ulama yang ia temui adalah tokoh panutan yang bimbingannya sangat ia butuhkan.

"Beliau semua merupakan ulama yang menjadi panutan. Jadi sudah selayaknya kami meminta restu dan bimbingan untuk membawa Kalsel berubah lebih baik," ungkap Denny Indrayana.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved