Selasa, 7 Oktober 2025

Pemkot Bogor Buka Tiga Lowongan Baru, Ini Persyaratannya

Pemkot Bogor menyelenggarakan Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama untuk tiga jabatan dan terbuka untuk seluruh PNS.

Editor: Content Writer
Pemkot Bogor
Ilustrasi pejabat Pemkot Bogor. 

1. Pangkat golongan paling rendah Pembina IV.b;

2. Telah menduduki Jabatan Administrator (eselon III.a) dengan masa kerja dalam jabatan paling kurang 2 (dua) tahun atau Eselon II.b dengan masa kerja dalam jabatan paling kurang 2 (dua) tahun atau Jabatan Fungsional Ahli Madya dengan masa kerja dalam jabatan paling kurang 2 (dua) tahun.

Kepala Badan Pendapatan Daerah:

1. Pangkat golongan paling rendah Pembina (IV/a) masa kerja golongan minimal 2 (dua) tahun;

2. Telah menduduki Jabatan Administrator (eselon III.a) dengan masa kerja dalam jabatan paling kurang 2 (dua) tahun atau Eselon II.b dengan masa kerja dalam jabatan paling kurang 2 (dua) tahun atau Jabatan Fungsional Ahli Madya dengan masa kerja dalam jabatan paling kurang 2 (dua) tahun.

Direktur RSUD (tipe B):

1. Pangkat golongan paling rendah Pembina (IV/a) masa kerja golongan minimal 2 (dua) tahun;

2. Memiliki jabatan fungsional dokter;

3. Kualifikasi pendidikan paling rendah profesi dokter/dokter gigi dan pasca sarjana (S2) yang berasal dari bidang perumahsakitan/manajemen kesehatan atau dokter spesialis;

4. Pernah memimpin minimal Rumah Sakit Kelas C dan/atau pernah menjabat sebagai Wakil Direktur Rumah Sakit Kelas B paling singkat selama 3 (tiga) tahun atau Kepala Puskesmas 5 (lima) tahun.

Bagi mereka yang tertarik mendaftarkan posisi di atas, pengumuman pendaftaran dapat dilihat pada surat resmi yang dikirmkan ke seluruh Pemerintah Kabupaten/Kota se-Provinsi Jawa Barat, media massa, dan papan pengumuman BKPSDA Kota Bogor, serta website Pemerintah Kota Bogor https://seleksijpt.kotabogor.go.id.  

Selain itu, bagi para pelamar diharapkan juga untuk melengkapi ketentuan pendaftaran seperti:

Pendaftaran Online

a. Peserta seleksi  wajib memiliki alamat surat elektronik (email) yang aktif;

b. Peserta seleksi melakukan pendaftaran/registrasi secara online melalui alamat https://seleksijpt.kotabogor.go.id;

Halaman
123
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved