Anggota Ikapri Diminta Jadi Mitra Sejajar dengan Kaum Pria di Pemerintahan dan Masyarakat
Elly Zuliani Herawati meminta anggota Ikapri tetap menjalankan tugas sebagai Ibu rumah tangga yang baik untuk keluarganya
TRIBUNNEWS.COM, BANJARBARU - Ketua Umum Ikatan Kartini Profesional Indonesia (Ikapri), Elly Zuliani Herawati meminta anggotanya di Kalsel maupun di seluruh Indonesia dapat menjadi mitra kerja yang sejajar dengan pria.
"Baik itu dalam mengisi pembangunan baik di pemerintahan maupun masyarakat sehingga akan tercipta Kartini-Kartini modern yang fungsional," kata Elly Zuliani Herawati saat perayakan hari Kartini, sekaligus memperingati HUT ke-5 yang dipusatkan di Banjarbaru, Kalimantan Selatan, Minggu (21/4/2019)..
Namun, Elly Zuliani Herawati meminta anggota Ikapri tetap menjalankan tugas sebagai Ibu rumah tangga yang baik untuk keluarganya.
Saat acara yang sama diadakan pelantikan ketua DPD Ikapri Indonesia Provinsi Kalimantan Selatan Hj Sarifah Rugayah yang dihadiri juga istri Gubernur yang juga Ketua Tim Penggerak PKK Kalimantan Selatan Hj Raudatul Jannah.
Elly Zuliani Herawati menyebut pelantikan ini menjadikan momentum sebagai titik tolak kebangkitan Kartini-Kartini Ikapri Indonesia di Provinsi Kalsel untuk dapat lebih maju mengoptimalkan kemampuannya sesuai dengan profesi masing-masing.
Baca: Dosen Perempuan Pembunuh Anggota DPRD Sragen Jalani Rekonstruksi, Fakta Baru Terungkap
Ketua Tim Penggerak PKK Kalimantan Selatan Hj Raudatul Jannah sangat mengapresiasi kegiatan Ikapri Indonesia sebagai organisasi perempuan yang berbasis pemberdayaan perempuan.
"Saya sangat mendukung organisasi- organisasi perempuan yang berbasis pemberdayaan perempuan, apalagi Ikapri Indonesia adalah organisasi perempuan yang sudah dikenal di Banjarmasin bahkan di Kalsel," katanya.
Baca: I Love Monday Ramalan Zodiak Hari Ini Senin (22/4/2019) Leo Dapat Promosi, Taurus Ada Pertikaian
Ia berharap Ikapri Indonesia dapat meneruskan semangat dan perjuangan RA Kartini yang menjadikan perempuan-perempuan lebih cerdas, mandiri dan profesional sebagai Kartini-kartini modern zaman sekarang," katanya.
Selain berdiri di Indonesia Ikapri juga telah ada di Malaysia, Rangkaian acara perayaan Kartini ini digelar tanggal 21 dan 22 April 2019 juga diisi dengan talkshow yang interaktif oleh Kamsani Palali dan juga diadakan pameran, produk- produk ukm, binaan Ikapri Indonesia, Banjarbaru.