Jumat, 3 Oktober 2025

Terbang Jauh dari Irak untuk Menikahi, Tidak Tahunya si Calon Masih Istri Orang

Ia berangkat dari Irak menuju Kuala Lumpur, Malaysia, dengan membawa paspor yang dikeluarkan pada 16 Januari

Editor: Eko Sutriyanto
Tribunnews/Mega Nugraha
Rawand Ahmed Ismael 

Laporan Wartawan Tribunjabar Mega Nugraha
 

 TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Pria berkebangsaan Irak, Rawand Ahmed Ismael (29) rela datang ke Indonesia karena jatuh cinta pada seorang wanita Indonesia, Lala Ermila Octavia.

Warga Kurdistan itu berkenalan dengan Lala Ermila Octavia, warga Ujung Berung, Kota Bandung melalui media sosial pada 2016.

Rawand Ahmed Ismael nekat datang ke Indonesia pada Februari 2018 utnuk menemui Lala Ermila Octavia  untuk menikahinya.

Ia berangkat dari Irak menuju Kuala Lumpur, Malaysia, dengan membawa paspor yang dikeluarkan pada 16 Januari.

Kemudian, Rawand Ahmed Ismael melanjutkan perjalanan ke Indonesia berbekal visa dari KBRI di Kuala Lumpur yang hanya berlaku 14 hari sejak 21 Februari 2018.

Rawand Ahmad Ismael datang ke Bandung melalui Bandara Husein Sastranegara.

Baca: Gara-gara Foto Selfie dengan Kerbau, Petani di Thailand Ini Jadi Viral

Namun, takdir berkata lain. Niatnya ingin menikahi wanita pujaannya tak bisa terlaksana karena Lala Ermila Octavia ternyata sudah bersuami.

Kenekatan Rawand Ahmed Ismael datang ke Indonesia menjadi sia-sia.

Rawand Ahmed Ismael mengaku marah setelah mengetahui kebenaran status Lala Ermila Octavia.

Di Bandung, Rawand Ahmed Ismael tinggal di Apartemen Gateway, Jalan Ahmad Yani Bandung.

"Tentu saya marah, saya datang ke sini untuk menikahi dia. Saya bawa uang sekitar Rp 100 juta. Tapi ternyata dia membohongi saya, dia sudah bersuami. Uang saya habis semua," ujar Rawand Ahmed Ismael di PN Bandung, Jalan LLRE Martadinata, Selasa (12/11/2018).

Karena uangnya sudah habis, Rawand Ahmed Ismael memerlukan pekerjaan.

Meski sempat marah, Rawand Ahmed Ismael meminta tolong Lala Ermila Octavia untuk mencarikannya pekerjaan.

"Saya minta dia carikan kerjaan untuk saya dan saya bisa bekerja di sebuah barbershop," katanya.

Akhirnya, Rawand Ahmed Ismael bekerja di sebuah barber shop milik Lukman Hakim.

Halaman
12
Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved