Rabu, 1 Oktober 2025

Ibadah Haji 2018

Kemenag Umumkan Nama-nama Calon Jemaah Haji Aceh yang Berhak Lunasi BPIH

Kanwil Kemenag Aceh mengumumkan daftar nama Jemaah Calon Haji Aceh yang berhak melunasi Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji untuk musim haji tahun 2018.

Editor: Dewi Agustina
Serambi Indonesia
Kakanwil Kemenag Aceh, Drs H M Daud Pakeh 

TRIBUNNEWS.COM, BANDA ACEH - Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) Aceh mengumumkan daftar nama Jemaah Calon Haji (JCH) Aceh yang berhak melunasi Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH) untuk musim haji tahun 2018.

Daftar tersebut dapat dilihat di website dengan link haji.kemenag.go.id.

Informasi ini disampaikan Kakanwil Kemenag Aceh, Drs H M Daud Pakeh kepada Serambi di Banda Aceh, Rabu (14/3/2018).

Ia menyebutkan, nomor porsi tertinggi yang bisa melunasi tahun ini untuk Provinsi Aceh adalah 0100057538.

Besaran BPIH secara nasional sudah disepakati pemerintah dan DPR dengan rata-rata sebesar Rp 35.235.602 tiap jemaah.

Baca: Setahun Lebih Sabil Menunggui Gentong Ajaib, Dia pun Tertipu Belasan Juta Rupiah

Namun, besaran BPIH untuk masing-masing embarkasi yang ada di Indonesia, termasuk JCH Aceh, belum ditetapkan.

"Masa pelunasan BPIH masih menunggu penetapan dari Menteri Agama, setelah dikeluarkannya Keputusan Presiden terkait penetapan BPIH," kata Daud Pakeh.

Setelah ada penetapan tersebut, maka akan diinformasikan kembali kepada para JCH kapan waktu pelunasan BPIH-nya.

Daud Pakeh mengatakan kuota haji Aceh tahun ini 4.359 orang, TPHD 34 orang yang terdiri atas 14 pelayan umum, 14 pembimbing ibadah, dan enam pelayan kesehatan.

Baca: Rumah Ustaz di Dusun Jemblung Tak Tersentuh Longsor, Penyebabnya Mulai Terungkap

Sedangkan pendaftar haji Aceh yang belum berangkat (waiting list) hingga Rabu, 14 Maret 2018, sebanyak 97.340 orang dengan masa tunggu lebih dari 22 tahun.

Untuk rekrutmen petugas haji kloter dan nonkloter pendaftaran dibuka mulai 20-25 Maret.

Selanjutnya tes kompetensi tahap pertama di kabupaten/kota dilakukan pada 29 Maret dan tes kompetensi computer assisted test (CAT) tingkat provinsi dilaksanakan 12 April.

Selanjutnya, pelatihan petugas kloter akan dilaksanakan pada 27 April hingga 16 Mei di UPT Asrama Haji Embarkasi Aceh.

Baca: Bripka Suparmin Ditembak, Kapolda Kalsel: Dia Pengkhianat Institusi, Pasti Saya Pecat

Calon petugas haji yang mendampingi jemaah, menurut Daud, akan ditingkatkan kompetensinya.

Oleh karena itu, calon petugas perlu dipersiapkan jauh-jauh hari.

Tahun ini, menurutnya, selain tes, juga akan ada tes praktik saat seleksi berlangsung. (una)

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved