Hati-hati! Modus Baru Perampok, Begini Cara yang Mereka Lakukan untuk Membobol Rumah Korban
Perampok memang banyak akal. Apa saja kerap mereka lakukan untuk merampas barang yang bukan miliknya.
TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Perampok memang banyak akal. Apa saja kerap mereka lakukan untuk merampas barang yang bukan miliknya.
Mulai dari datang ke rumah korban secara berkelompok, membawa senjata tajam, melukai korban, bahkan memberikan ancaman secara verbal.
Namun, metode perampokan seperti itu tampaknya sudah terlalu klasik.
Kini, pelaku perampokan sudah ada yang meninggalkan cara-cara kasar dalam melakukan aksinya.
Mereka tidak lagi datang membawa ketakutan, perampok ini justru menunjukan kesopanan dan ramah tamahnya.
Mereka malah nyaris berperilaku seperti penipu.
Hal inilah yang membuat korban tak sadar bahwa orang yang ada di hadapanya adalah perampok.
Hal ini terjadi di sebuah rumah di Jalan Margajati, Ciwastra, Bandung.
Dilansir Tribunjabar.co.id dari akun Instagram@infobandungraya, perampokan yang terjadi pada Jumat (12/1/2018) ini dilakukan dua orang pria.
Saat keduanya bertamu ke rumah tersebut, seorang remaja berusia 13 tahun datang menyapa kedua pria itu.
Kedua pria ini, berpura-pura sebagai petugas PLN. Mereka menyatakan, dirinya akan memeriksa sakelar listrik.
Tanpa ada rasa curiga, penghuni rumah mengizinkannya masuk ke dalam.
Namun, yang masuk ke dalam rumah hanya satu orang. Satu orangnya lagi berdiri menunggu di luar.
Dari rekaman CCTV, tampak si pelaku memang memeriksa sakelar di rumah itu.
Berdasarkan keterangan korban, pria berkacamata itu mengecek semua sakelar, hingga ke setiap kamar.
Pelaku sengaja mengajak penghuni rumah ngobrol asyik.
Anak itu pun tanpa curiga meladeni obrolan orang itu.
Namun itulah masalahnya, saat penghuni rumah lengah, si perampok melakukan aksinya.
Pelaku mengambil sejumlah barang beharga di rumah tersebut.
Sebuah ponsel milik penghuni rumah yang diletakkan di atas meja, diambil tanpa ketahuan.
Selain itu, laptop milik sang kakak penghuni rumah yang disimpan di kamar lenyap juga.
Kondisi inilah yang membuat penghuni rumah sadar, anak itu melihat si pelaku membawa laptop kakaknya dan mengantongi ponsel miliknya.
Menurut korban, si pelaku bahkan memberikan kode kepada temannya yang menunggu di luar, setelah barang berharga sudah dikantongi pria tak dikenal itu.
Sayangnya, penghuni rumah terlambat menyadarinya. Si pelaku terlanjur pergi bersama rekannya yang menunggu di luar.
Situasi ini pun terekam CCTV. Pria berjaket itu, bergegas keluar pagar rumah dan mengenakan helm.
Sambil menunggu temannya menyalakan mesin motor yang diparkir di depan pagar rumah, si pelaku tampak panik menengok ke dalam rumah korban.
Setelah itu, mereka pergi secepat kilat. Kejadian ini terjadi kira-kira pukul 11.30 WIB.
Inilah modus baru pelaku perampokan masa kini. Merampok di siang bolong disertai tipu-tipu cantik yang mengelabui korban.