Tetap Membandel, Polisi Tembak Penjahat Kambuhan Dua Kali
Betis kiri dan kanan Ilham Renaldi (20) tertembak. Polisi kesal, penjahat satu ini melarikan diri setelah diminta menunjukkan lokasi ia beraksi.
Laporan Wartawan Tribun Timur Fahrizal Syam
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Betis kiri dan kanan Ilham Renaldi (20) tertembak. Polisi kesal, penjahat satu ini melarikan diri setelah diminta menunjukkan lokasi ia beraksi.
Anggota Satgas Tegas Lipu 2016 menangkap Ilham di Jalan Maccini Parang, Kota Makassarm Sabtu (18/6/2016) pukul 20.00 Wita atas tuduhan mencuri disertai kekerasan.
"Tersangka Ilham telah melakukan curas sebanyak 15 kali di wilayah Hukum Restabes Makassar dan curanmor sebanyak 4 kali," ungkap Kanit Resmob Polda Sulsel, AKP Mochammad Yunus, Minggu (19/6/2016).
Ilham telah 15 kali mencuri bersama temannya di berbagai tempat. Polisi hanya menangkap Ilham, sedangkan partnernya kabur dan masuk daftar pencarian orang.
Polisi turut mengamankan beberapa barang bukti di antaranya satu unit motor, sebuah dompet, satu unit telepon genggam dan, satu buah jam tangan.
"Kita berikan tembakan peringatan sebanyak tiga kali namun tidakk dihiraukan oleh tersangka sehingga diberikan tembakan melumpuhkan dan mengenai betis sebelah kiri sebanyak satu tembakan dan betis kanan sebanyak satu tembakan," beber Yunus.
Ilham sudah dilarikan ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Sulsel untuk mendapatkan perawatan.