Jumat, 3 Oktober 2025

Timbunan Longsor Tutup Akses Empat Desa di OKU Selatan

Longsor di Desa Sugihan, Muaradua Kisam, Ogan Komering Ulu, Jumat (1/4/2016) dini hari memutus akses menuju empat desa.

Penulis: Welly Hadinata
Editor: Y Gustaman
TRIBUN TIMUR/SYAMSUL BAHRI
ILUSTRASI: Warga dibantu anggota TNI saat bergotong royong mengangkat material tanah longsor di Bonto Songing, Minggu (28/2/2016). 

Laporan Wartawan Sriwijaya Post, Welly Hadinata

TRIBUNNEWS.COM, PALEMBANG - Longsor di Desa Sugihan, Muaradua Kisam, Ogan Komering Ulu, Jumat (1/4/2016) dini hari memutus akses menuju empat desa.

Keempat desa yang terisolasi tersebut meliputi Desa Sugihan, Desa Tanjung Tebat, Desa Bayur Tengah dan Desa Lawang Agung.

Kapolsek Muaradua Kisam, Iptu Sutamin, membenarkan tebing setinggi 15 meter longsor sempat memutuskan akses menuju empat desa.

"Kita sudah cek ke lokasi longsor dan mengerahkan warga setempat untuk membuka akses jalan yang tertimbun menggunakan peralatan seadanya," ujar Sutamin kepada Sriwijaya Post.

Ia berujar, longsor tersebut menutupi badan jalan sepanjang 50 meter dan ketinggian dua sampai lima meter. Sementara baru kendaraan roda dua yang bisa melintasi lokasi longsor.

"Kendaraan roda empat belum bisa lewat di lokasi. Karena jalan yang tertimbun panjang juga, sehingga membutuhkan alat berat untuk menyingkirkan material longsor," beber dia.

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved