Jumat, 3 Oktober 2025

Bruuuk! dan Megi Terkubur Hidup-hidup

Korban tak menyadari saat longsoran tanah roboh dan menguburnya hidup-hidup

Editor: Hendra Gunawan
bangkapos/Ferry Laskari
Situasi masyarakat Desa Pemali dan sekitarnya, Senin (22/6/2015) menyaksikan proses evakuasi korban lumpur longsor di Tambang PT Putra Tonggak Samudra (PTS) di Pemali Bangka. Tampak mereka berdiri dari ketinggian puluhan meter di atas lokasi kejadian. 

Laporan Wartawan Bangka Pos, Fery Laskari

TRIBUNNEWS.COM, BANGKA-- Kecelakaan kerja di lokasi tambang timah kembali terjadi, Selasa (23/6/2015). Kali ini korbannya, Megi (40), warga Dusun Tanjungratu Desa Rebo Sungailiat, Kabupaten Bangka, Kepulauan Bangka-Belitung (Babel).

Informasi yang berhasil dihimpun Bangkapos.com menyebutkan, kejadian di kawasan tambang inkonvensional (TI) Lintas Timur Dusun Tanjungratu Desa Rebo, Selasa (23/6/2015) siang. Korban saat itu sedang beraktivitas mengais pasir rejeki di tambang tersebut.

Korban tak menyadari saat longsoran tanah roboh dan menguburnya hidup-hidup. Mantan Kades Rebo, Bong Kun Cai ketika dikonfirmasi wartawan, Selasa (23/6/2015) malam mengaku sempat mendengar informasi ini.

"Saya sempat dengar, katanya nama korban Megi. Kecelakaan kerja terjadi di TI kawasan Lintas Timur," katanya.

Setelah kejadian, korban dibawa ke Rumah Sakit Arsani Sungailiat, sekitar pukul 14.30 WIB. Sayangnya, nyawa korban tak dapat diselamatkan oleh tim medis. Jasad korban kemudian dibawa pulang ke rumah duka, siang itu juga.

Kapolsek Sungailiat AKP Sarwo Edi didampingi Kanit Reskrim Ipda Edi Yuansyah, Selasa (23/6/2015) malam mengaku baru mendapat khabar.

"Kita baru dapat khabar, saat ini anggota Binmas Rebo sedang meluncur ke lokasi," kata Kapolsek mewakili Kapolres Bangka AKBP Sekar Maulana.

Hingga Selasa malam, kapolsek belum menyebutkan secara rinci kronologis kejadian. Dari data yang berhasil dihimpun pihak Polsek setempat memastikan, korban sudah dibawa ke rumah duka.

"Korban sempat dibawa ke Rumah Sakit Arsani Sungailiat, kemudian dibawa pulang oleh keluarganya. Nama korban, Megi," tegas Kapolsek.

Sumber: Bangka Pos
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved