Djaduk Ferianto Meninggal Dunia
Seniman Djaduk Ferianto Tutup Usia, Mira Lesmana hingga Iwan Fals Sampaikan Duka Cita
Kabar duka datang dari dunia musik. Seniman musik Djaduk Ferianto meninggal dunia pada Rabu (13/11/2019) dini hari.
"Met jalan Djaduk Ferianto... sampai jumpa ... #utangRasa .. hmmm... Juaaancuk asu tenan heuheuheu.. aku, Butet, Agus Noor .. dll masih harus gedebugan hidup .. kamu udah tenang..hmmm," tulisnya di akun @sudjiwotedjo.
Profil Singkat Djaduk
Masih mengutip Kompas.com, Djaduk Ferianto dilahirkan di Yogyakarta pada 19 Juli 1964.
Bersama grup musik Kua Etnika dan Sinten Remen, Djaduk memadukan unsur-unsur musik tradisional dengan modern.
Selain bermusik, Djaduk juga aktif sebagai anggota Teater Gandrik.
Dia pernah menyutradarai beberapa pertunjukan teater dan mengerjakan ilustrasi musik untuk film.
Djaduk Ferianto meninggalkan seorang istri dan lima anak.
(Tribunnews.com/Daryono/Kompas.com/Kurnia Sari Aziza)