Jumat, 3 Oktober 2025

Kurikulum Merdeka

Kunci Jawaban IPA Kelas 7 Halaman 6 Kurikulum Merdeka: Buatlah Poster Ilmuwan

Simak kunci jawaban IPA kelas 7 halaman 6 Kurikulum Merdeka: membuat poster ilmuwan sains dunia dan ilmuwan asal Indonesia.

|
Penulis: Sri Juliati
Editor: Nuryanti
Buku IPA Kelas 7 Kurikulum Merdeka
KUNCI JAWABAN IPA - Kolase foto cover buku buku IPA kelas 7 terbitan Kemdikbudristek tahun 2021 dan soal pada halaman 6. Simak kunci jawaban IPA kelas 7 halaman 6 Kurikulum Merdeka: membuat poster ilmuwan sains dunia dan ilmuwan asal Indonesia. 

TRIBUNNEWS.COM - Kunci jawaban IPA kelas 7 halaman 6 Kurikulum Merdeka bisa menjadi referensi bagi siswa saat mengerjakan tugas pada bagian Ayo Buat Aktivitas 1.2.

Pada halaman 6 Buku IPA karangan Victoriani Inabuy, dkk SMP Kelas VII terbitan Kemdikbudristek tahun 2021, siswa diminta membuat poster ilmuwan sains dunia dan ilmuwan asal Indonesia.

Ada 9 pasangan ilmuwan sains dunia dan ilmuwan asal Indonesia yang dapat dibuat menjadi poster. Salah satunya Wright bersaudara & B. J. Habibie.

Wright bersaudara adalah Orville Wright dan Wilbur Wright, dua insinyur dan penemu Amerika yang terkenal karena berhasil menciptakan dan menerbangkan pesawat terbang pertama yang bertenaga dan terkendali di dunia pada 17 Desember 1903, di Kitty Hawk, Carolina Utara.

Sementara BJ Habibie adalah ilmuwan asal Indonesia yang dikenal sebagai pembuat pesawat pertama Indonesia pada tahun 1995, yakni N250 Gatot Kaca.

Informasi untuk membuat poster tersebut dapat diperoleh melalui buku, majalah, koran, sumber internet, atau melalui wawancara. 

Setelah membuat poster, siswa diminta untuk melakukan presentasi dan menjawab sejumlah pertanyaan misalnya apakah cabang ilmu Sains yang mereka geluti?

Selengkapnya, inilah kunci jawaban IPA kelas 7 halaman 6 Kurikulum Merdeka:

Ayo Buat Aktivitas 1.2

Di dalam kelompok, buatlah suatu poster untuk membandingkan penemuan seorang ilmuwan Sains dunia dan ilmuwan asal Indonesia. Informasi dapat diperoleh melalui buku, majalah, koran, sumber internet, atau melalui wawancara. Jangan lupa untuk menuliskan sumber yang kalian gunakan sebagai bahan untuk referensi (dalam bentuk sitasi maupun daftar pustaka) pada poster kalian. 

Gunakanlah gambar/ diagram/ data untuk menjelaskan penemuan tersebut atau menampilkan informasi yang berkaitan dengan penemuan tersebut. Setelah selesai, presentasikanlah poster kalian pada teman-teman kalian. Kalian bisa memilih pasangan ilmuwan berikut ini atau mencari sendiri dua ilmuwan yang bidang penelitiannya mirip.

  1. Wright bersaudara & B. J. Habibie
  2. Albert Einstein & Terry Mart
  3. Isaac Newton & Yogi A. Erlangga
  4. Thomas Alva Edison & Nelson Tansu
  5. Alexander G. Bell & Khoirul Anwar
  6. Wilhelm Röntgen & W. Z. Johannes
  7. Marie Curie & Eniya Listiani Dewi
  8. Galileo Galilei & Josaphat Sumantyo
  9. Theodore Maiman & Bambang Widiatmoko

Kunci Jawaban: 

lihat fotoContoh poster Wright bersaudara & B. J. Habibie
Contoh poster Wright bersaudara & B. J. Habibie
Contoh poster Wright bersaudara & B. J. Habibie
Contoh poster Wright bersaudara & B. J. Habibie (Scribd)

Baca juga: Kunci Jawaban IPA Kelas 9 Halaman 8, Mari Uji Kemampuan Kalian: Pertumbuhan dan Perkembangan Manusia

Apa saja informasi yang saya sampaikan dalam poster saya? 

Selain menjelaskan cara kerja penemuan tersebut, kalian juga perlu membahas bagaimana penemuan tersebut membantu manusia.

1. Apakah cabang ilmu Sains yang mereka geluti?

Kunci Jawaban: 

Wright Bersaudara (Orville dan Wilbur Wright) menggeluti Fisika, terutama aerodinamika, serta rekayasa mekanik.

B. J. Habibie menggeluti Teknik penerbangan (aeronautika) dan teknik termodinamika.

2. Apa yang mereka temukan? Bagaimana cara kerja penemuan tersebut?

Kunci Jawaban: 

Wright Bersaudara menemukan pesawat terbang bertenaga dan dapat dikendalikan (1903).

Cara kerja:

  • Menggunakan mesin berbahan bakar untuk menghasilkan dorongan.
  • Sayap melengkung menciptakan gaya angkat (lift) saat udara melewatinya.
  • Sistem kendali tiga sumbu (pitch, roll, yaw) memungkinkan pesawat untuk dikendalikan saat terbang.

B. J. Habibie menemukan teori crack propagation/Faktor Habibie: menghitung retakan mikro pada logam pesawat.

Cara kerja:

  • Mendeteksi kerusakan mikro agar dapat dicegah sebelum membahayakan.
  • Diterapkan dalam desain dan pemeliharaan struktur pesawat agar lebih ringan, kuat, dan aman.

3. Untuk apa saja penemuan tersebut digunakan?

Kunci Jawaban: 

Penemuan pesawat terbang Wright Bersaudara telah merevolusi banyak aspek kehidupan:

  • Transportasi udara: manusia & barang.
  • Militer: pesawat tempur dan pengintaian.
  • Pariwisata, perdagangan internasional, dan darurat medis (evakuasi cepat).

Penggunaan penemuan B. J. Habibie:

  • Industri dirgantara (pesawat militer dan sipil).
  • Digunakan dalam perancangan pesawat modern (termasuk Airbus dan Boeing).
  • Juga diterapkan dalam industri otomotif dan konstruksi.

4. Bagaimana pengembangan dari penemuan tersebut sejak pertama kali diciptakan sampai dengan saat ini yang membuat penemuan (bisa berupa barang/ produk/ teori) tersebut lebih baik dan dapat digunakan dengan lebih luas?

Kunci Jawaban: 

Dari pesawat kayu dan kain sederhana buatan Wright Bersaudara menjadi:

  • Pesawat jet, pesawat komersial besar (misalnya Boeing, Airbus).
  • Pesawat tanpa awak (drone), dan bahkan roket luar angkasa.
  • Penggunaan teknologi canggih seperti autopilot, GPS, dan AI.

Perkembangan Penemuan B.J. Habibie:

  • Awalnya untuk penguatan material pesawat.
  • Kini dipadukan dengan simulasi komputer, material komposit, dan AI dalam desain pesawat generasi baru.
  • Digunakan dalam pembangunan pesawat N-250 (pesawat buatan Indonesia pertama).

5. Apakah akibat dari penemuan ini dalam mengubah kehidupan manusia (bisa di bidang sosial, ekonomi atau lingkungan)? Mengapa penemuan tersebut penting? Apakah ada akibat yang negatif/ tidak baik?

Kunci Jawaban: 

Penemuan pesawat oleh Wright Bersaudara mengubah kehidupan manusia.

Dampak positifnya: Mobilitas global meningkat pesat; Meningkatkan ekonomi (ekspor, turisme); dan Memperpendek waktu tempuh antar negara/kota.

Sementara dampak negatif adalah polusi udara dan suara; kecelakaan udara; dan penggunaan untuk perang dan konflik bersenjata.

Penemuan pesawat sangatlah penting karena mengubah cara manusia berinteraksi secara global, membuka peradaban baru.

Sementara penemuan B.J. Habibie memiliki dampak positif: Menjadikan penerbangan lebih aman; menginspirasi pengembangan industri strategis nasional; dan meningkatkan kemandirian teknologi Indonesia.

Sebaliknya, dampak negatifnya adalah Biaya pengembangan tinggi; ketergantungan terhadap dukungan politik dan ekonomi (misalnya proyek N-250 yang berhenti akibat krisis).

Penemuan BJ Habibie sangatlah penting karena: Membawa nama Indonesia di dunia teknologi tinggi, menginspirasi generasi muda.

6. Menurut kalian sifat apa yang dapat kalian pelajari dari masing-masing penemu ini?

Kunci Jawaban: 

Sifat yang bisa dipelajari dari Wright Bersaudara adalah:

  • Ketekunan dan keberanian mencoba hal baru.
  • Kolaborasi saudara yang erat dan kreativitas tanpa batas.
  • Berani gagal dan terus memperbaiki rancangan.

Sifat yang bisa dipelajari B.J. Habibie:

  • Cinta tanah air dan pengabdian untuk bangsa.
  • Cerdas, inovatif, visioner.
  • Rendah hati dan religius.
  • Tidak menyerah meskipun menghadapi tantangan besar.

*) Disclaimer:

  • Kunci jawaban IPA kelas 7 halaman 6 Kurikulum Merdeka di atas hanya digunakan oleh orang tua untuk memandu proses belajar anak.
  • Soal ini berupa pertanyaan terbuka yang artinya ada beberapa jawaban tidak terpaku seperti di atas.

(Tribunnews.com/Sri Juliati)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved