Buku Tematik
Kunci Jawaban Tema 6 Kelas 5 SD Halaman 179 Kurikulum 2013: Ayo Menulis
Simak Kunci Jawaban Tema 6 Kelas 5 SD Halaman 179 Kurikulum 2013 dalam artikel beikut.
Ayo Menulis
Berdasarkan bacaan di atas, tuliskan hal-hal yang kamu pahami dari setiap paragraf pada bacaan dalam sebuah kalimat.
Kalimat-kalimat tersebut akan mewakili isi dari bacaan yang kamu baca.
Tuliskan pada tempat yang telah disediakan.
Hal-hal yang bisa dipahami di Paragraf 1:
Barang-barang dalam kehidupan sehari-hari, banyak yang memanfaatkan sifat benda sebagai konduktor atau isolator.
Hal-hal yang bisa dipahami di Paragraf 2:
Selimut, jaket dan sarung tangan wol memerangkap udara (isolator) agar badan tetap hangat dan tidak kedinginan.
Hal-hal yang bisa dipahami di Paragraf 3:
Bahan logam merupakan penghantar panas yang baik, sedangkan plastik merupakan isolator.
Hal-hal yang bisa dipahami di Paragraf 4:
Prinsip perpindahan panas secara konduksi juga digunakan pada Oven atau pemanggang.
Hal-hal yang bisa dipahami di Paragraf 5:
Mesin mobil dan motor terbuat dari bahan konduktor.
Hal-hal yang bisa dipahami di Paragraf 6:
Bara arang dan listrik merupakan sumber energi panas.
Disclaimer:
- Kunci jawaban di atas hanya digunakan oleh orang tua atau wali untuk memandu proses belajar siswa.
- Siswa diharapkan mengerjakan latihan soal terlebih dahulu sebelum melihat kunci jawaban.
(Tribunnews.com/Gabriella)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.