Jumat, 3 Oktober 2025

Soal Latihan

20 Contoh Soal PTS, UTS Bahasa Indonesia Kelas 11 Semester 2 Kurikulum Merdeka dan Kunci Jawaban

Berikut 20 contoh soal PTS, UTS Bahasa Indonesia Kelas 11 Semester 2 Kurikulum Merdeka, lengkap dengan jawabannya.

Penulis: Nurkhasanah
Tribunnews.com
Berikut 20 contoh soal PTS, UTS Bahasa Indonesia Kelas 11 Semester 2 Kurikulum Merdeka, lengkap dengan jawabannya. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut contoh soal Penilaian Tengah Semester (PTS), Ujian Tengah Semester (UTS)  mata pelajaran Bahasa Indonesia Kelas 11 Semester 2 Kurikulum Merdeka.

Contoh soal PTS, UTS Bahasa Indonesia Kelas 11 Semester 2 Kurikulum Merdeka dalam artikel ini terdiri atas 20 soal pilihan ganda beserta kunci jawabannya.

Kumpulan contoh soal PTS, UTS Bahasa Indonesia Kelas 11 Semester 2 Kurikulum Merdeka ini ditujukan kepada orang tua atau wali untuk memandu proses belajar siswa.

Contoh Soal PTS, UTS Bahasa Indonesia Kelas 11 Semester 2 Kurikulum Merdeka dan Kunci Jawaban

1. Jembatan dari gagasan pokok pada kepala berita dengan gagasan-gagasan penunjang pada bagian tubuh maupun kaki berita adalah..
A. Kepala berita
B. Leher berita
C. Tubuh berita
D. Kaki berita
E. Judul berita

Jawaban: B

2. Keterangan, petunjuk, dan acuan yang berkaitan dengan tempat, waktu, dan suasana terjadinya suatu peristiwa dalam karya sastra disebut..
A. Alur cerita
B. Tema
C. Penokohan
D. Latar
E. Gaya bahasa

Jawaban: D

3. Berikut yang bukan tujuan dari pembuatan sebuah poster adalah...
A. Memberikan informasi mengenai suatu hal
B. Mengajak masyarakat melakukan aksi
C. Mengimbau masyarakat tidak melakukan suatu hal
D. Mempromosikan produk
E. Berisi pengumuman untuk kelompok tertentu

Jawaban: E

4. Pola yang digunakan dalam menulis sebuah teks berita adalah..
A. Adiksimba
B. Piramida terbaik
C. Piramida
D. Bebas
E. Kerucut

Jawaban: B

Baca juga: 20 Contoh Soal PTS, UTS Matematika Kelas 11 Semester 2 Kurikulum Merdeka dan Kunci Jawaban

5. Salah satu ciri sebuah cerpen yang membedakannya dengan bentuk prosa lain adalah..
A. Tema bebas
B. Cerita unik
C. Berfokus pada satu tokoh utama dengan menceritakan satu peristiwa penting yang dialami oleh tokoh tersebut
D. Tidak terikat minimal jumlah kata
E. Bersambung

Jawaban: C

6. Tahapan yang menunjukkan kemunculan konflik dalam sebuah cerpen dinamakan...
A. Orientasi
B. Rising action
C. Antiklimaks
D. Resolution
E. Turning point

Jawaban: E

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved