5 Obat Alami Sariawan di Area Mulut, Salah Satunya Pakai Soda Kue!
Inilah 5 obat alami sariawan yang bisa kamu andalkan jika luka kecil tersebut muncul di area mulut. Yuk, simak apa saja!
Parapuan.co - Tampaknya sebagian besar dari kita pernah mengalami sariawan di area mulut yang sangat mengganggu dan perih.
Apalagi jika sariawan tersebut tidak sengaja bersentuhan dengan makanan yang dikonsumsi, ya.
Pasalnya, penyebab sariawan ialah munculnya luka kecil dangkal di dalam mulut atau di dasar gusi karena gigitan atau gesekan makanan.
Sariawan atau lesi mulut dapat terjadi pada membran mukosa atau selaput lendir di area mulut.
Sebenarnya, sariawan yang tidak menular ini dapat sembuh dengan sendirinya dalam waktu satu sampai dua minggu.
Namun, demi mempercepat pemulihannya, melansir Kompas.com, PARAPUAN telah merangkum 5 obat alami untuk mengobati sariawan di area mulut. Yuk, simak!
Baca Juga: Bisa Mengganggu Aktivitas, Atasi Masuk Angin dengan 5 Obat Alami Ini
1. Kumur dengan larutan air dan soda kue
Selain air garam, kamu juga bisa berkumur dengan larutan air dan soda kue (baking soda) untuk membantu mengobati sariawan di mulut.
Larutan ini dapat membantumu untuk mengurangi peradangan akibat sariawan dan mengembalikan keseimbangan pH.
Caranya, larutkan ½ sendok teh soda kue ke dalam 1 gelas air hangat, lalu berkumurlah sekitar 15-30 detik, dan keluarkan.
Pakai cara ini dengan rutin beberapa kali di rumah untuk mempercepat pemulihan mulut akibat sariawan.
2. Kumur dengan air garam
Garam menjadi obat rumahan yang umum untuk banyak masalah mulut karena memiliki sifat antiseptik, pembersihan, dan meredakan nyeri.
Cara menggunakannya, kamu hanya perlu melarutkan ½ sendok teh garam ke dalam 1 gelas air hangat, kemudian berkumurlah sekitar 15-30 detik, dan keluarkan.
Kamu bisa menggunakan cara ini beberapa kali dalam sehari sesuai kebutuhan hingga sariawan membaik.
3. Oleskan madu
Madu memiliki banyak manfaat baik untuk kesehatan, termasuk mengobati rasa sakit akibat sariawan dan peradangan.
Baca Juga: Ada Lemon dan Jahe, Ini 5 Obat Alami untuk Membantu Mengatasi Diare
Madu memiliki sifat antiradang dan antibakteri sehingga mampu mencegah timbulnya infeksi di mulut bahkan tubuh.
Cara menggunakannya, oleskan madu asli pada sariawan sebanyak empat kali dalam sehari hingga sembuh.
4. Konsumsi makanan yang kaya vitamin C
Vitamin C berperan dalam proses penyembuhan luka dan membangun daya tahan tubuh untuk melawan infeksi.
Sehingga, makanan dan suplemen kaya vitamin C sangat dianjurkan untuk mengobati sariawan agar lekas pulih.
Rekomendasi makanan kaya vitamin C termasuk jeruk, pepaya, jambu biji, nanas, pisang, brokoli, dan stroberi.
5. Oleskan minyak kelapa
Minyak kelapa memiliki sifat antimikroba dan antiradang, sehingga mampu mengobati sariawan yang disebabkan oleh bakteri.
Minyak kelapa tersebut akan membantumu mengurangi rasa perih karena radang dan mencegah timbulnya sariawan kembali.
Cukup oleskan minyak kelapa dengan tangan bersih atau cotton bud beberapa kali dalam sehari hingga sembuh.
Nah, itulah 5 obat alami untuk mempercepat pemulihan sariawan yang bisa kamu lakukan di rumah, ya, Kawan Puan. Stay healthy! (*)