Profil dan Sosok
Sosok Marsda TNI Benny Arfan, Wakil Komandan Kodiklatau Dianugerahi Bintang Yudha Dharma Pratama
Marsda TNI Benny Arfan mendapat tanda kehormatan Bintang Yudha Dharma Pratama dari Presiden Prabowo Subianto.
Pangkat ini ditandai dengan pemakaian dua bintang emas di pundak.
Mengenai pendidikan, Marsda TNI Benny Arfan merupakan lulusan Akademi Angkatan Udara (AAU) tahun 1995.
Jejak Karier
Di dunia militer, Marsda TNI Benny Arfan tercatat pernah mengisi sejumlah jabatan.
Sebelum ditunjuk sebagai Wakil Komandan Kodiklat TNI-AU, ia pernah mengemban tugas sebagai Panglima Komando Operasi Udara III
Berikut riwayat perjalanan karier Marsda TNI Benny Arfan:
- Perwira Penerbang Skaron Udara 5 (1997-2005)
- Pasiops Udara Koopslihkam Aceh (2005)
- Instruktur Penerbang Wingdikterbang Lanud Adi Sutjipto (2006-2007)
- Dan Flight Ops Skadron Udara 5 (2007-2008)
- Kadisops Skadron Udara 5 (2009-2010)
- Kasibinlambangja Koopsau II (2010-2011)
- Kasiopslat Wing 5 Lanud Sultan Hasanuddin (2011-2012)
- Komandan Skadron Udara 5 Wing Udara 5 Lanud Sultan Hasanuddin (2012-2013)
Baca juga: Profil Mayjen TNI Bangun Nawoko, Pangdivif 3 Kostrad yang Dianugerahi Bintang Yudha Dharma Pratama
- Directing Staff (Patun) di Seskoau Australia Australian Command and Staff College (2013-2015)
- Patun Seskoau (2016)
- Kadisops Lanud Sultan Hasanuddin (2016-2017)
- Atase Pertahanan RI di KBRI Singapura (2018-2021)
- Paban Analis Luar Negeri BAIS TNI (2021-2022)
- Pamen Sopsau (2022-2023)
- Danlanud Hasanuddin (2023)
- Kapuskersin TNI (2023-2024)
- Pangkoopsud III (2024-2025)
- Wakil Komandan Kodiklat TNI-AU (31 Juli 2025-sekarang).
(Tribunnews.com/David Adi)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.