Prabowo Apresiasi Usai Jalani Operasi Kaki, Pusrehab Kemhan: Anugrah Luar Biasa Bisa Melayani Beliau
Kepercayaan yang diberikan oleh Prabowo Subianto itu menjadi kebanggaan tersendiri dan anugrah bagi Pusrehab Kemhan.
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presiden RI terpilih Prabowo Subianto memberikan apresiasi kepada Pusat Rehabilitasi Kementerian Pertahanan Republik Indonesia (Pusrehab Kemhan RI) usai menjalani operasi kakinya.
Hal itu dikatakan oleh Kepala Pusat Rehabilitasi Kementerian Pertahanan (Kapusrehab Kemhan) Brigjen TNI dr Daniel Lumadyo Wartoadi.
"Apresiasinya sangat luar biasa, beliau yang menyiapkan rumah sakit ini, beliau yang ingin kepingin rumah sakit ini seperti apa," kata Daniel Lumadyo Wartoadi, Jumat (5/7/2025).
Kepercayaan yang diberikan oleh Prabowo Subianto itu kemudian menjadi kebanggaan tersendiri dan anugrah bagi Pusrehab Kemhan.
Baca juga: PM Anwar Ibrahim Doakan Prabowo Lekas Pulih Usai Menjalani Operasi Kaki
"Itu adalah suatu anugrah yang luar biasa bisa melayani beliau," lanjutnya.
Dokter Ungkap Alasan Prabowo Baru Jalani Operasi
dr Yos Sunaryo Kusumo, Dokter konsultasi hip and knee dari Pusat Rehabilitasi (Pusrehab) Kementerian Pertahanan (Kemenhan) mengungkapkan alasan Prabowo Subianto baru menjalani operasi cedera kaki kirinya.
Padahal cedera tersebut dialami sejak tahun 1980-an.
"Ya beliau pengen dioperasi aja. Karena kan memang ya cederanya seperti yang beliau bilang itu. Tahun 80-an cederanya beliau," ujar Yos Sunaryo.
"Ya tujuannya memperbaiki cedera yang lama. Itu tujuannya," lanjutnya.
Yos Sunaryo memastikan kondisi Prabowo berangsur membaik namun masih menjalani rawat jalan.
"Kondisi terakhir seperti yang kita lihat kemarin beliau menghadiri HUT Polri, jadi istilahnya kalau rawat jalan, rawat di jalan yang kita ketahui bahwa beliau menghadiri hari ulang tahun itu dengan kondisi dengan yang bisa kita saksikan di layar televisi," ungkapnya.
Sebelumnya, Menteri Pertahanan sekaligus Presiden terpilih RI periode 2024-2029 Prabowo Subianto telah berhasil melewati proses operasi cedera kaki yang dijalaninya sejak sepekan lalu di Indonesia.
Baca juga: Gibran Sudah Jenguk Prabowo Pasca Operasi: Beliau Sangat Bersemangat, Siap Bekerja Lagi
Prabowo lantas mengungkapkan terima kasih atas doa dan dukungan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) di balik keberhasilan proses operasi cidera kaki tersebut.
Hal ini ia ungkapkan dalam sebuah unggahan di Instagram pribadinya @prabowo pada Minggu (30/6/2024).
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.