Polisi Terlibat Narkoba
FOTO-FOTO Teddy Minahasa, Jenderal Polisi yang Santer Dikabarkan Diciduk Propam karena Kasus Narkoba
Berikut foto-foto Irjen Teddy Minahasa yang disebut ditangkap terkait penyalahgunaan narkoba.
Perlu diketahui Kepolisian Republik Indonesia kembali merotasi sejumlah jajaran perwira tinggi (Pati).
Dalam surat telegram rahasia (TR) bernomor ST/2134/X/KEP/2022 tertanggal 10 Oktober 2022, Jabatan Kapolda Jawa Timur berganti perwira.
Kadiv Humas Polri Irjen Pol Dedi Prasetyo membenarkan pergantian sejumlah Pati Polri tersebut.
"Ya betul, TR tersebut adalah tour of duty dan tour of area, mutasi adalah hal yang alamiah diorganisasi Polri dalam rangka promosi dan meningkatkan kinerja organisasi," kata Dedi saat dihubungi, Senin (10/10/2022).
Baca juga: Rekam Jejak Irjen Teddy Minahasa, Jadi Kapolda Jatim Gantikan Irjen Nico Afinta
Jabatan Kapolda Jawa Timur yang sebelumnya dijabat oleh Irjen Pol Nico Afinta, kini akan diisi oleh Irjen Pol Teddy Minahasa.
Nico dipindahkan dari jabatan Kapolda Jawa Timur untuk mengisi jabatan Sahlisosbud Kapolri.
Sedangkan, jabatan yang ditinggal Teddy yakni Kapolda Sumatera Barat (Sumbar) akan diisi oleh Irjen Pol Rusdi Hartono yang sebelumnya menjabat sebagai Widyaiswara Utama Sespim Lemdikat Polri.
Isu Lama, Kini Jadi Kenyataan
Kapolda Jawa Timur (Jatim) Irjen Teddy Minahasa disebut telah memakai narkoba sejak lama.
Isu tersebut memang kerap berhembus di institusi Korps Bhayangkara.
Demikian disampaikan oleh Ketua Indonesia Police Watch (IPW) Sugeng Teguh Santoso.
Dia mengaku tidak menyangka bahwa isu tersebut kini menjadi kenyataan.
"Pernah dengar isu, ternyata itu jadi kenyataan. Karena seorang pengguna narkoba itu ketergantungan," kata Sugeng saat dikonfirmasi, Jumat (14/10/2022).
Sugeng menyatakan bahwa pihaknya telah mendengar isu tersebut sejak lama. Namun, dia tidak merinci perihal sejak kapan kabar itu tersebar.
Menurutnya, Irjen Teddy Minahasa tidak hanya sekadar pengguna narkoba saja.