Bursa Capres
Punya Potensi Jadi Capres, Sandiaga Diharapkan Bisa Lanjutkan Kepemimpinan Jokowi
Dukungan kepada Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno (Sandiaga Uno) maju di Pilpres kembali datang.
"Dan terbukti bahwa Sandiaga Uno amat berperan dalam pengembangan pariwisata dan ekonomi kreatif," tambah Deni Rizky.
Sementara itu, Ketua Saderek Sandiaga Uno, Indra Sakti menyarakan banyak harapan agar Sandiaga Uno lanjutkan kepemimpinan Joko Widodo (Jokowi).
"Karena sangat memahami rakyat Indonesia" jelasnya.
Selama setahun terakhir, Indra mengungkap Sandiaga Uno telah berkeliling negeri serta mengunjungi lebih dari 50 desa wisata.
Hal itu dilakukan untuk mempromosikan desa wisata hingga memperluas manfaat pariwisata.
"Keberadaan Sandiaga Uno dengan berbagai program inovatif bidang pariwisata dan ekonomi kreatif, diharapkan membangun kembali ekonomi kembali agar lebih kuat, lebih adil, dan lebih setara," kata Indra Sakti.
Lewat adaptasi, inovasi dan kolaborasi yang menjadi langkah kerja Sandiaga Uno selama ini, maka ekonomi bangsa akan kembali pulih.
"Beliau fokus untuk dukung ekonomi digital dan kreatif Indonesia serta perluas peluang ekonomi bagi masyarakat untuk mendapatkan penghasilan tambahan secara online," jelas Indra Sakti.
Sandiaga Uno, dikatakannya juga selalu memiliki ide-ide baru dalam pemulihan ekonomi dan meningkatkan taraf hidup masyarakat.
Salah satunya lewat revitalisasi Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) yang secara langsung membuka peluang usaha dan lapangan kerja bagi generasi muda.
"Digitalisasi Desa Wisata yang menurutnya sukses ciptakan peluang usaha baru bagi masyarakat dalam lingkup ekonomi kreatif."
"Sandiaga Uno mampu bergerak cepat dan tegas dalam menyelesaikan tantangan yang dihadapi bangsa," ujarnya.
Usung konsep Gerak Cepat (Gercep), Gerak Bersama (Geber) dan Garap Semua Potensi (Gaspol) untuk pemilihan ekonomi nasional, khususnya di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif (parekraf).
"Karena itu kami yakin Sandiaga Uno jadi Presiden 2024 dan menjadi pemimpin kebangkitan ekonomi Indonesia."
"Komitmen beliau dalam penciptaan lapangan kerja, tegas dan mampu menciptakan harga kebutuhan pokok terjangkau bagi masyarakat," paparnya.
Berita ini tayang di Warta Kota: Sandiaga Salahuddin Uno Dapat Dukungan Generasi Milenial Jawa Barat untuk Maju di Ajang Pilpres 2024