Minggu, 5 Oktober 2025

Virus Corona

Berkolaborasi dengan Pemerintah Daerah, BIN Lakukan Akselerasi Vaksinasi Covid-19 di Gowa

Berbagai pihak bahu membahu menggelar vaksinasi dalam rangka mendukung progra, pemerintah memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Penulis: Adi Suhendi
Istimewa
Vaksinasi Covid-19 secara massal di Kecamatan Pallangga, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, Minggu (25/7/2021) pagi. 

Laporan wartawan Tribunnews.com, Adi Suhendi

TRIBUNNEWS.COM, GOWA - Vasksinasi Covid-19 terus gencar dilakukan di Indonesia dalam rangka mempercepat terbentuknya herd imunnity atau kekebalan kelompok dalam rangka memutus mata rantai penyebaran virus corona.

Berbagai pihak bahu membahu menggelar vaksinasi dalam rangka mendukung program pemerintah memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Tidak terkecuali Badan Intelijen Negara (BIN) turut berperan mempercepat vaksinasi Covid-19 kepada masyarakat dengan menggelar vaksinasi massal dan door to door.

Hal tersebut direalisasikan dengan melakukan vaksinasi Covid-19 secara massal di Pondok Pesantren Madrasah Arifah Gowa, Kecamatan Pallangga, Kabupaten Gowa, Minggu (25/7/2021) pagi.

Kepala Badan Intelijen Negara Daerah (Kanbinda) Sulawesi Selatan, Brigjen TNI Dwi Suryatmodjo pun turun langsung meninjau kegiatan vaksinasi tersebut.

Baca juga: Menhub Sarankan PT KAI Lebih Intensif Gelar Vaksinasi Covid-19 di Luar Jabodetabek

Dwi Suryatmodjo mengatakan, sebelumnya vaksin Covid-19 menyasar siswa SMP dan SMA.

Namun, siswa tersebut telah disasar Pemerintah Daerah (Pemda).

Sehingga pihaknya pun membidik sasaran lain, yaitu Madrasah.

“Untuk yang akan datang, jika semua sudah terpenuhi, kami juga akan cari yang belum terjangkau. Pada hari ini dilaksanakan serentak di tujuh provinsi dengan menyediakan dosis sebanyak 15.000 dosis vaksin dan 15.000 sembako serta vitamin,” kata Dwi Suryatmodjo dalam keterangan yang diterima, Kamis (29/7/2021).

Dwi Suryatmodjo menambahkan, kegiatan yang dilaksanakan di Gowa dilakukan di lima titik yang berbeda.

Pihaknya pun melaksanakan vaksinasi door to door untuk mencegah timbulnya kerumunan antrean, serta pembagian Bantuan Sosial (Bansos) kepada masyarakat terdampak Pemberlakuan Pembatasan kegiatan Masyarakat (PPKM).

Baca juga: Pemprov DKI Pelajari Usulan Vaksin Jadi Syarat Beraktivitas di Kantor dan Pusat Perbelanjaan

“Kemudian juga menyasar warga yang kurang mampu, yang tidak memiliki akses dalam menjangkau fasilitas kesehatan,” ujarnya.

Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan menyambut baik vaksinasi yang digelar BIN.

Adnan mengatakan, ini merupakan kontribusi BIN dalam mempercepat pembentukan kekebalan kelompok atau herd immunity di Indonesia khususnya di kalangan pelajar.

"Hari ini BIN telah memberikan kontribusinya mempercepat pembentukan kekebalan kelompok bekerja sama dengan Pemkab Gowa dan juga kementerian agama," kata Adnan dalan keterangan tertulisnya dilansir dari Tribuntimur.com.

Lanjut Adnan, untuk mencapai kekebalan kelompok, 70 persen dari jumlah penduduk Indonesia harus sudah divaksin.

Adnan berharap vaksinasi seperti tetap berlanjut agar bisa cepat keluar dari Pandemi Covid-19 dan aktivitas belajar mengajar bisa kembali normal seperti biasa.

"Kalau kita mampu percepat ini, maka kita bisa segera mengakhiri pandemi Covid-19," katanya.

Adnan mengatakan, program vaksinasi ini bisa menyelamatkan diri sendiri dan keluarga.

Selain mematuhi protokol kesehatan (prokes), menurutnya vaksin Covid-19 bisa segera mempercepat herd immunity agar Pandemi Covid-19 bisa berakhir.

“Saya ucapkan terima kasih atas kolaborasi ini. Mudah-mudahan ke depannya bisa ditingkatkan lagi, dengan sasaran yang lebih banyak,” katanya.

Sementara, salah satu warga penerima vaksin Covid-19 di Kelurahan Tamarunang, Kecamatan Somba Opu mengatakan, sangat senang dengan adanya vaksinasi Covid-19 yang dilaksanakan secara door to door ini.

Sehingga dirinya pun tidak perlu antre dan berkerumun.

“Saya juga sangat senang, setelah vaksin bisa mendapat bingkisan. Alhamdulillah bisa bermanfaat bagi saya dan keluarga,” ujarnya.

Perlu diketahui, BIN menggelar vaksinasi di lima titik di wilayah Gowa.

Di antaranya, vaksinasi door to door di Kelurahan Tompo Balang Kecamatan Somba Opu, Kelurahan Tamarunang Kecamatan Somba Opu, Pembagian Bansos di Kelurahan Tidung Kecamatan Rappocini Kota Makassar, dan vaksinasi pelajar di Pondok Pesantren (Ponpes) Arifah Kelurahan Pangkabinanga Kecamatan Palangga, Kabupaten Gowa.

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved