Politikusi PAN Bicara Sikap Amien Rais Soal Prabowo Masuk Kabinet Jokowi
Menurut Yandri, Amien Rais tidak merestui ataupun melarang Prabowo menjadi bagian dari pemerintahan Jokowi.
Tak hanya itu Amien juga mengaku bahwa masih menahan diri untuk memberikan kritik terhadap Kabinet Indonesia Maju.
Menurutnya saat ini masih terlalu dini untuk menilai kinerja Kabinet Indonesia Maju.
"Jadi sementara ini saya masih menahan diri, karena saya harus fair, harus sportif. Berikan dulu waktu untuk konsolidasi dan lain-lain. Kalau ternyata sudah enam bulan 'jebulnya' tidak bisa apa-apa, nanti kita buat perhitungan," ujar Amien.
"Jangan belum apa-apa ini (dianggap) kabinet yang tidak profesional, kabinet karut-marut, kabinet yang membuat banyak problem tidak nendang, dan lain-lain," imbuhnya.