Pulang Kampung, Surya Paloh Beri Pembekalan untuk Caleg Nasdem Aceh
Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh, pulang ke kampung halamannya di Kota Banda Aceh, Aceh.
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fahdi Fahlevi
TRIBUNNEWS.COM, BANDA ACEH - Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh, pulang ke kampung halamannya di Kota Banda Aceh, Aceh.
Dirinya dijadwalkan memberi pembekalan calon anggota legislatif (caleg) Partai NasDem dari Dapil Aceh.
Berdasarkan pantauan Tribunnews.com, Surya Paloh tiba di Bandara Internasional Sultan Iskandar Muda pada pukul 09.45 WIB.
Dirinya datang dengan menggunakan pesawat NasDem For Jokowi 2019. Tampak beberapa pengurus DPP Partai NasDem bidang Komunikasi dan Media Willy Aditya serta Anggota DPR RI fraksi NasDem dari daerah pemilihan Aceh, Zulfan Lindan ikut mendampingi Surya Paloh.
Baca: Tim SAR Gabungan Evakuasi Jenazah Nakhoda Subianto, Sempat Pingsan dan Terjatuh di Jok Perahu
Selain bakal memberikan pembekalan caleg NasDem Aceh, Surya juga diagendakan menghadiri pertemuan dengan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Plus Aceh. Rencananya pertemuan itu akan digelar si Pendopo Gubernur Aceh.
Pada Pemilihan Umum Serentak 2019, Partai NasDem menargetkan 100 kursi dan posisi tiga besar pada pemilihan anggota legislatif.
Sementara ada Pilpres 2019, Partai NasDem mengusung pasangan calon nomor urut 01, Joko Widodo - Ma'ruf Amin.