Sabtu, 4 Oktober 2025

Hari Pertama di Kabul Wapres Kalla Temui Tokoh Penting Afghanistan

Setelah menempuh perjalanan 6 jam 50 menit menggunakan pesawat kepresidenan, Wakil Presiden Jusuf Kalla tiba di Kabul, Afghanistan

Editor: Sugiyarto
Foto Biro Setwapres RI
Wakil Presiden Jusuf Kalla didampingi Menteri Luar Negeri Indonesia Retno LP Marsudi, Wakapolri Komjen Pol Syafruddin, dan rombongan melakukan pertemuan dengan Presiden Afghanistan Ashraf Ghani di Istana Delkussa, pada Selasa (27/2/2018). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rina Ayu

TRIBUNNEWS.COM, KABUL -- Setelah menempuh perjalanan 6 jam 50 menit menggunakan pesawat kepresidenan, Wakil Presiden Jusuf Kalla tiba di Kabul, Afghanistan, pada pukul 13.40 waktu setempat, Selasa (27/2/2018)

Wapres JK berserta rombongan tiba di Bandar Udara Internasional Hamid Karzal Kabul, di sambut oleh Duta Besar Luar biasa dan Berkuasa Penuh ( LBBP) RI untuk Afghanistan Mayjen TNI ( Purn) Arief Rachman, Menteri Urusan Haji Afghanistan, Wakil Protokol Negara Afghanistan dan Atase Pertahanan RI di Islamamad Kolonel Putut Witjaksono Hadi.

Usai tiba, JK di hari pertama ini melakukan pertemuan- dengan dua tokoh penting di Afghanistan.

Melakukan pertemuan dengan Chairman High Peace Council Mohammad Karim Khalili di Istana Haram Sarai, Kabul, pukul 15.00 WS.

Kemudian bertemu sekaligus makan malam bersama Presiden Afghanistan Ashraf Ghani di Istana Delkussa, pukul 17.55 WS.

Pada pertemuan dengan orang nomor satu di Afghanistan itu, Menteri Luar Negeri Indonesia Retno LP Marsudi, Wakapolri Komjen Pol Syafruddin, terlihat mendampingi Kalla pada pertemuan itu.

Diketahui Kabul Process Conference merupakan pertemuan rutin untuk mendukung pencapaian perdamaian di Afghanistan.

JK pun memenuhi undangan langsung dari Presiden Ashraf untuk menghadiri Kabul Process Conference, di mana JK direncanakan akan menjadi pembicara dan membagikan pengalaman Indonesia melewati berbagai konflik di masa lalu.

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved