Sabtu, 4 Oktober 2025

Korupsi KTP Elektronik

Terbentur Izin, Beberapa Pengurus Golkar Belum Bisa Temui Setya Novanto

Banyak pengurus yang mau ketemu, tapi sampai dengan saat ini izin belum turun.‎

Editor: Johnson Simanjuntak
Theresia Felisiani/Tribunnews.com
‎Fredrich Yunadi 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -  ‎Fredrich Yunadi, kuasa hukum tersangka kasus korupsi e-KTP, Setya Novanto mengatakan sejauh ini masih ada pengurus Partai Golkar yang belum bisa menjenguk Ketua DPR RI itu di Rutan KPK Merah Putih.

"Saya tadi memberitahu kalau sampai saat ini ‎yang diizinkan menjenguk baru istri dan anak dan tim penasihat hukum," ucap Fredrich, Kamis (30/1/2017) di KPK, Kuningan, Jakarta Selatan.

Baca: Bukan Idrus Marham, Loyalis Setya Novanto Berharap Airlangga Hartarto

Sementara itu, ‎selaku Ketua Umum dari Partai Golkar nonaktif, banyak pengurus yang ingin menjenguk tapi terbentur dengan izin.

"Banyak pengurus yang mau ketemu, tapi sampai dengan saat ini izin belum turun.‎ Pak Idrus juga sampai saat ini belum diizinkan, itu yang tadi saya pertanyakan," katanya.

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved