Jumat, 3 Oktober 2025

Alasan Putra Sulung Jokowi Pilih Tidak Dikawal Paspampres

Gibran Rakabuming Raka ternyata tidak dikawal Pasukan Pengamanan Presiden ( Paspampres) dalam menjalani aktivitas sehari-hari.

Tribun Solo/Chrysnha Pradipha
Putera Presiden Joko Widodo (Jokowi), Gibran Rakabuming dan Kaesang Pangarep meluncurkan bisnisnya di Car Free Day (CFD) Solo, Minggu (27/8/2017) pagi. TRIBUN SOLO/CHRYSNHA PRADIPHA 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gibran Rakabuming Raka ternyata tidak dikawal Pasukan Pengamanan Presiden ( Paspampres) dalam menjalani aktivitas sehari-hari.

Begitu pula saat Putra Sulung Presiden Joko Widodo berjualan martabak dan kopi di Car Free Day Kota Solo, Minggu (27/8/2017).

Pria kelahiran 1 Oktober 1987 itu tampak berjalan bebas ke sana ke mari tanpa dikawal.

Baca: Fadli Zon: Saya Ingin Kritik Presiden Berkali-kali Kumpulkan Buzzer Politik di Istana

Hal tersebut membuat masyarakat dengan mudah berinteraksi langsung dengan Gibran.

Bahkan, banyak pula yang mengajak swafoto.

Pengamatan Kompas.com, saat itu hanya istri Gibran, Selvi Ananda, dan anaknya, Jan Ethes Sri Narendra yang didampingi dua orang masing-masing pria dan wanita yang mengenakan kaos berkerah bertuliskan Paspampres.

Baca: Fakta-fakta Fenomena Hujan Hanya Guyur Satu Rumah di Tebet yang Bikin Heboh Warganet

Saat berbincang dengan Kompas.com di salah satu kantornya bersama rekan-rekannya, Gibran mengungkapkan alasan mengapa dia tak ingin dikawal Paspampres.

"Bukannya saya enggak mau (dikawal). Tapi enggak apa-apa, aman kok. Saya merasa aman," ujar Gibran.

Pemilik perusahaan katering Chili Pari itu mengaku sudah terbiasa menjalani aktivitas sehari-hari tanpa didampingi pengawal.

Hal tersebut membuatnya lebih leluasa melaksanakan kegiatannya tanpa dibatasi protokol yang kaku.

"Jadi lebih bebas saja (tanpa pengawalan)," ujar Gibran.

Lagipula, pria yang juga memiliki usaha Martabak Kota Baru alias Markobar itu lebih banyak menghabiskan waktu di tanah kelahirannya, Solo.

Menurut dia, Solo merupakan kota yang aman.

"Kalau Solo aman. Kota kecil kan, ke mana-mana aman," lanjut dia.

Tidak jarang, ia mengemudikan mobil sendiri jika beraktivitas di Solo. Ketika berada di Jakarta, pengawalan melekat berlaku ke mana pun Gibran pergi. (Fabian Januarius Kuwado)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul: Cerita Gibran Rakabuming Memilih Tidak Dikawal Paspampres

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved