Kamis, 2 Oktober 2025

KSAU Tinjau Langsung Lokasi Kecelakaan Pesawat F-16 di Pekanbaru

"KSAU didampingi para Asisten KSAU, Pangkoopsau I dan Danlanud RSN Pekanbaru tadi lagi meninjau langsung ke lokasi,"

Editor: Adi Suhendi
Istimewa/ Dinas Penerangan TNI AU
Kepala Staf TNI Angkatan Udara (KSAU), Marsekal TNI Hadi Tjahjanto memantau langsung lokasi kecelakaan pesawat F-16 di Lanud Roesmin Nurjadin, Pekanbaru, Rabu (15/3/2017). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Srihandriatmo Malau

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kepala Staf TNI Angkatan Udara (KSAU), Marsekal TNI Hadi Tjahjanto memantau langsung lokasi kecelakaan pesawat F-16 di Lanud Roesmin Nurjadin, Pekanbaru, Rabu (15/3/2017).

"KSAU didampingi para Asisten KSAU, Pangkoopsau I dan Danlanud RSN Pekanbaru tadi lagi meninjau langsung ke lokasi," ujar Kepala Dinas Penerangan TNI AU Marsekal Pertama TNI Jemi Trisonjaya kepada Tribunnews.com, Rabu (15/3/2017).

Kadispen AU pun menyertai sejumlah foto yang menunjukkan kehadiran KSAU ke lokasi kejadi kecelakaan pesawat F-16.

KSAU terlihat benar-benar memantau pesawat F-16 yang mengalami insiden, Selasa (14/3/2017) kemarin.

Kepala Staf TNI Angkatan Udara (KSAU), Marsekal TNI Hadi Tjahjanto
Kepala Staf TNI Angkatan Udara (KSAU), Marsekal TNI Hadi Tjahjanto memantau langsung lokasi kecelakaan pesawat F-16 di Lanud Roesmin Nurjadin, Pekanbaru, Rabu (15/3/2017).

Selain meninjau lokasi kejadian kecelakaan pesawat F-16, KSAU pun berkesempatan untuk memberi pengarahan kepara para penerbang serta pendukung di Lanud Pekanbaru.

TNI AU sendiri kata Kadispen AU, masih melakukan investiasi untuk mengetahui penyebab pasti kecelakaan pesawat F-16.

"Pesawat masih dalam proses investigasi," ujar Marsma Jemi Trisonjaya.

Kini pesawat F-16 yang mengalami kecelakaan sudah dievakuasi dan berada di shelter Lanud Roesmin Nurjadin, Pekanbaru.

"Kondisi pesawat sekarang sudah di shelter," jelasnya.

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved