Sabtu, 4 Oktober 2025

Pelantikan 3 Pejabat Bareskrim Digelar Tertutup, Brigjen Wakito Gantikan Victor Simanjutak ‎

Senin (14/9/2015) Bareskrim Polri menggelar upacara serah terima jabatan (sertijab) tiga pejabat di lingkungan Bareskrim.

Editor: Gusti Sawabi
TRIBUNNEWS/HERUDIN
Anang Iskandar 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Theresia Felisiani

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Senin (14/9/2015) Bareskrim Polri menggelar upacara serah terima jabatan (sertijab) tiga pejabat di lingkungan Bareskrim.

Ketiga jabatan yang diserahterimakan yakni Wakabareskrim, Karowasidik, dan direktur Tindak Pidana Ekonomi ‎Khusus Bareskrim Polri. Acara tersebut berlangsung di Gedung Pusat Laboratorium Forensik Mabes Polri, Jakarta.

Sayangnya acara itu berlangsung tertutup bagi awak media. Seluruh pejabat dan penyidik Bareskrim terlihat hadir dalam upacara yang berlangsung di lantai 2 gedung tersebut.

"Tadi hanya serah terima tugas dan tanggung jawab Wakabareskrim, Karowasidik dan Direktur Eksus. Ada pejabat baru yang kita lantik," tegas Kabareskrim Komjen Anang Iskandar di Mabes polri.

Pejabat yang dilantik dan melakukan serah terima jabatan, yakni : Brigjen Ricky Herbert Parulian Sitohang Karobinkum Divkum Polri diangkat sebagai Karowasidik Bareskrim Polri. Sedangkan Brigjen Pol. Zulkarnain Karowasidik Bareskrim diangkat sebagai Kapolda Malut.

Irjen Syahrul Mama perwira Polri di Kemenkopolhukam diangkat sebagai Wakabareskrim. Adapun Irjen Pol. Johny Mangasi Samosir Wakaberskrim dimutasikan sebagai Widyaiswara Utama Sespim Polri.

Kemudian, Brigjen Pol. Waskito yang sebelumnya Karobinops Polri diangkat sebagai Direktur Tipideksus Bareskrim menggantikan Brigjen Purn. Victor Edison Simanjuntak yang memasuki masa pensiun.

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved