Kamis, 2 Oktober 2025

Yohana Boyong Keluarga dari Papua untuk Saksikan Pengumuman Kabinet

Calon Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Yohana Yambise mengaku membawa keluarganya

Tribunnews.com/Imanuel Nicholas
Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Yohanna Yambise 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Calon Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Yohana Susana Yambise mengaku membawa keluarganya dari Papua ke Jakarta untuk menyaksikan pengumuman Kabinet Kerja.

"Iya ada beberapa (keluarga). Adik saya, bapak saya juga datang dari kampung. Mereka ke sini," ujar Yohana usai mengikuti prosesi pengumuman kabinet di halaman Istana Merdeka, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, Minggu (26/10/2014).

Yohana mengatakan dirinya bangga bisa mewakili masyarakat Papua di dalam pemerintahan. Ia mengatakan dirinya bisa membuka pintu bagi perempuan-perempuan papua kedepannya menjadi orang-orang yang bisa berkecimpung di dalam pemerintahan dan mengangkat derajat perempuan Papua.

"saya pikir saya membuka pintu untuk perempuan-perempuan Papua kedepan karena pak Presiden sudah katakan bahwa baru satu kali selama Papua bagian dari Indonesia baru memberikan satu guru besar perempuan Papua. Sudah mengangkat derajat dan martabat perempuan papua khususnya nanti kedepan seluruhnya," tutur Yohana.

Yohana mengaku akan membuat banyak terobosan di bidang pemberdayaan perempuan dan menggandeng seluruh elemen masyarakat untuk mengetahui persoalan mengenai perempuan.

"Banyak hal. Saya kan namanya guru besar, jadi saya harus adakan survey pemetaan-pemetaan dan kerja sama dengan banyak pihak, namanya integrated dengan sektor-sektor lain," tutur Yohana.

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved