Sabtu, 4 Oktober 2025

Kiai Sahal Mahfudz Wafat

Jusuf Kalla Berduka Kiai Sahal Berpulang

Pada saat itu kondisi sang kiai sedang bagus, bahkan keduanya sempat mengobrol akrab masalah kebangsaan

Editor: Dewi Agustina
net
Kiai Sahal Mahfudz 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Berita duka tengah menyelimuti tanah air, putra terbaik negeri ini yang sangat dikenal dan dihormati sebagai pemersatu bangsa, Rais Aam Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Kiai Sahal Mahfudz tutup usia, Jumat (24/1/2014) pukul 01.05 dini hari.

Situs resmi NU Online melansir Kiai Sahal yang juga dikenal dengan panggilan Mbah Sahal wafat di kediamannya di kompleks Pesantren Mathali’ul Falah, Kajen, Pati, Jawa Tengah.

Sekretaris pribadi almarhum, Muhammad Najib seperti ditulis pada situs tersebut mangatakan rencananya Kiai Sahal akan dimakamkan di Kajen, dekat Pati, Jawa Tengah, paling cepat pukul 09.00 WIB.

Wakil Presiden RI (2004-2009) Jusuf Kalla di Jakarta mengungkapkan rasa bela sungkawa atas berpulangnya Kiai Sahal.

"Innalillahi wa inna-ilaihi rojiun, telah berpulang ke rahmatullah, KH Sahal Mahfudz. Semoga amal ibadahnya diterima disisi Allah SWT,” ucap JK seperti yang disampaikan Media Officer M Jusuf Kalla, Husain Abdullah ke Tribun Timur (Tribunnews.com Network).

Pada 14 September 2013 lalu dalam kunjungannya ke Semarang, JK menjenguk Kiai Sahal di Rumah Sakit Dr Kariadi, Jl Dr Sutomo. Pada saat itu kondisi sang kiai sedang bagus, bahkan keduanya sempat mengobrol akrab masalah kebangsaan.

Menurut JK, kita beruntung memiliki ulama seperti Kiai Sahal yang memiliki peranan sebagai pemersatu dan perekat solidaritas bangsa Indonesia.

"Beruntunglah di negeri kita ini, berkat solidaritas dan peranan ulama seperti Kiai Sahal Mahfudz sehingga menjadi salah satu negara Islam yang stabil," ungkap JK yang juga Ketua PMI ini.

Sumber: Tribun Timur
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved