Selasa, 7 Oktober 2025

Ketua SKK Migas Ditangkap

Jero Wacik Penuhi Panggilan KPK

Menteri ESDM, Jero Wacik akhirnya memenuhi panggilan penyidik KPK

Penulis: Edwin Firdaus
Editor: Rachmat Hidayat
TRIBUNNEWS.COM/HERUDIN
Menteri ESDM Jero Wacik 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri ESDM, Jero Wacik akhirnya memenuhi panggilan penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Senin (2/12/2013).

Dia akan diperiksa sebagai saksi dugaan suap di Lingkungan SKK Migas, dimana mantan Ketua SKK Migas telah menjadi tersangkanya.

"Saudara-saudara, saya hadir memenuhi panggilan KPK untuk memberi keterangan tentang kasus Pak Rudi Rubiandini, yang sedag diproses di KPK," kata Jero yang tiba mengenakan kemeja putih di kantor KPK, Jakarta.

Seletah itu Jero enggan memberikan penjelasan. Dia memilih masuk ke kantor KPK, dengan janji akan menjawab pertanyaan wartawan setelah menjalani pemeriksaan penyidik KPK.

Jero juga berjanji akan memberi penjelasan terkait ditemukannya uang sekitar 200 dolar AS di ruang kerja Sekjend ESDM Waryono Karno, oleh penyidik KPK beberapa waktu lalu.

"Jadi nanti tunggu saja hasilnya. Nanti semua akan saya jelaskan," kata Jero.

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved