Sabtu, 4 Oktober 2025

Sidang Baasyir

Jelang Vonis Abu Bakar Baasyir Banyak Zikir

Apa kegiatan Ustadz Abubakar Baasyir jelang vonis yang akan diterimanya oleh majelis hakim Pengadilan Negeri Jakarta Selatan?

Penulis: Rachmat Hidayat
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-inlihat foto Jelang Vonis Abu Bakar Baasyir Banyak Zikir
TRIBUNNEWS.COM/HERUDIN
Terdakwa Abu Bakar Baasyir

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Apa kegiatan Ustadz Abubakar Baasyir jelang vonis yang akan diterimanya oleh majelis hakim Pengadilan Negeri Jakarta Selatan? Dalam perbincangan singkat eksklusif dengan Ustadz Hasyim terungkap, Baasyir lebih rileks dan makin memperbanyak rutinitasnya membaca Al-quran dan perbanyak rzikir.

"Beliau selama ditahanan (Mabes Polri) banyak membaca ayat-ayat Al-quran dan berzikir. Para jemaah ustadz juga banyak yang datang dari berbagai kalangan. Paling tidak dalam satu pekan dua kali para jemaahnya yang mengunjungi ustad," kata Hasyim, Rabu (15/06/2011).

Ustadz Hasyim menandaskan, Abubakar Baasyir, kini dalam keadaan sehat walafiat dan siap menghadapi vonis yang akan ditajuhkan oleh Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Bahkan, Ustadz Baasyir, katanya, sudah menduga vonis yang akan dijatuhkan.

"Vonis yang akan dijathukan, kata Ustadz Abu tak lain sudah dibandrol. Oleh karena itu, proses pengadilan kepada ustadz dianggapnya hanya sebuah rekayasa. Dan apapun keputusannya nanti, Ustadz Abu akan tetap melawan baik pada tingkat banding, hingga pada tingkat kasasi," Ustadz Hasyim menegaskan.

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved