Pak Harto The Untold Stories
Ical Kagumi Ketegasan dan Keberanian Soeharto
Ketua Umum Partai Golkar, Aburizal Bakrie menganggap mantan presiden Soeharto sebagai pemimpin besar, yang telah banyak
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Umum Partai Golkar, Aburizal Bakrie menganggap mantan presiden Soeharto sebagai pemimpin besar, yang telah banyak berkontribusi dalam perkembangan Indonesia
Hal itu dituturkan Ketua Umum Golkar yang akrab dipanggil Ical, usai menghadiri peluncuran buku "Pak Harto The Untold Stories" di museum Purna Bakti, Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur, Rabu (08/06/2011).
"Setiap pemimpin punya style masing-masing susuai zamannya, setiap orang punya cara, tapi jelas beliau (Soeharto) sangat besar kontribusinya," kata Ical
Ical mengaku sejumlah hal yang ia kagumi dari sosok Pak Harto adalah sikap pemimpin yang berani, tegas dan sabar.
Lebih lanjut ia menjelaskan bahwa pak Harto merupakan sosok yang tepat untuk dianugerahi gelar pahlawan, walaupun banyak kontroversi dari sejumlah pihak akan hal itu.
"Golkar dari dulu mendukung penganugerahan gelar pahlawan, saya pikir kontroversi itu biasa," katanya.