Sabtu, 4 Oktober 2025

Sidang Baasyir

Kemacetan Mendadak di Jl Ampera

Arus lalu lintas di depan Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, Jl Ampera seketika macet.

Editor: Gusti Sawabi
zoom-inlihat foto Kemacetan Mendadak di Jl Ampera
Tribunnews.com/Ferdinand
Sindang Baasyir mendapat penjagaan ketat dari aparat kepolisisian, Kamis (24/2/2011).
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ferdinand Waskita

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Arus lalu lintas di depan Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, Jl Ampera seketika macet. Hal ini dikarenakan sidang lanjutan terhadap terdakwa dugaan terorisme Ustad Abu Bakar Baasyir selesai.

Ratusa pendukung Amir Jamaah Anshorut Tauhid (JAT) seketika membubarkan diri saat sidang selesai. Tidak lama berselang sekitar 1.200 personel yang menjaga pengamanan sidang Baasyir melakukan apel siaga. Kemacetan tidak lama berlangsung. Dengan sigap polisi lalu lintas mengatur arus kembali.

Sebelumnya Abu Bakar Baasyir mengajukan protes terhadap pengamanan dirinya saat menjalani persidangan.Hal itu disampaikan oleh Direktur Media Center JAT, Sonhadi, Senin (7/3/2011). "Tempat duduk masih saja dipenuhi pengunjung tanpa identitas," ujarnya.

Akibatnya, pihaknya menilai persidangan ini tidak tampak layaknya persidangan terbuka.

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved