Sabtu, 4 Oktober 2025

Calon Gubernur BI

Besok Darmin Kembali Jalani Fit and Proper Test

Fit and proper test atau uji kelayakan dan kepatutan calon Gubernur BI Darmin Nasution akan dilanjutkan besok, Kamis (22/7/2010) pukul 10.00 WIB.

Penulis: Adi Suhendi
Editor: Anwar Sadat Guna
zoom-inlihat foto Besok Darmin Kembali Jalani Fit and Proper Test
TRIBUNNEWS.COM/BIAN HARNANSA
Darmin Nasution saat mengikuti fit and proper test di Komisi XI DPR RI, Rabu (21/7/2010)
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Adi Suhendi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Fit and proper test atau uji kelayakan dan kepatutan calon Gubernur BI Darmin Nasution akan dilanjutkan besok, Kamis (22/7/2010) pukul 10.00 WIB oleh Komisi XI DPR RI.

Dalam fit and proper test besok, Darmin akan menyampaikan jawaban secara lisan dan tulisan atas pertanyaan yang diterimanya hari ini.

Saat ditanya ditundanya fit and proper test, Darmin Nasution enggan mengomentarinya lebih jauh. "Saya tidak mau berkomentar untuk hal ini, tapi lihat saja saya masih bisa tertawa kan," ungkapnya saat dikerumuni sejumlah wartawan saat akan menggalkan Gedung Nusantar I DPR RI, Jakarta, Rabu (21/7/2010).

Ia pun menjawab bila ia tidak mau berkomentar terlebih dahulu dengan fit and proper test yang dijalani.

"Nanti dulu lah, fit and proper testnya juga belum selesai. Kalau saya sampaikan sekarang, nanti saya terlau cepat menjelaskan,"ungkapnya.

Fit and proper test ditunda setelah beberapa anggota menyetujui bila hal tersebut ditunda dan tidak diputuskan terlalu terburu-buru.

"Saya rasa semua sudah setuju bila fit and proper test ini tidak dilakukan secara terburu-buru dan dilanjutkan besok pukul 10.00 WIB," ungkap Maruarar Sirait, anggota Komisi XI dari Fraksi PDIP.

Dalam Fit an proper test hari ini Darmin baru menjawab beberapa pertanyaan terkait komitmennya dalam mengatasi banyaknya bank asing yang masuk ke Indonesia.

Selain itu ia pun menjelaskan pula kronologis dirinya terkait kasus pengemplangan pajak pemilik PT Ramayana Group, Paulus Tumewu.

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved