Senin, 6 Oktober 2025

Penggerebekan Teroris

Malaysia dan Singapura Diduga Danai Teroris

Teroris yang disergap oleh

zoom-inlihat foto Malaysia dan Singapura Diduga Danai Teroris
KOMPAS.COM
Mayat teroris yang tertembak di Gang Asem Pamulang
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Willy Widianto

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Teroris yang disergap oleh Detasemen Khusus 88 Mabes Polri di Cikampek, Cawang dan Sukaoharjo merupakan bagian dari kelompok teroris Aceh. Dalam segala kegiatannya, mereka diduga mendapatkan sokongan dana dari Malaysia dan Singapura, termasuk untuk membeli senjata dan bahan peledak.

"Dana untuk mereka ada pemasoknya, menurut dokumen yang ada pendanaan mereka berasal dari Malaysia dan Singapura, " ujar Pengamat Intelijen, Wawan Purwanto saat dihubungi melalui telepon, Kamis(13/5/2010).

Selain itu, menurut Wawan, kelompok Aceh juga memperoleh dana dari dari sisa-sisa tabungan mereka semasa era Dulmatin.

"Ada juga dananya yang berasal dari sisa-sisa pendanaan Dulmatin sebelumnya, " jelasnya.

Wawan mengatakan, setelah mereka mendapatkan banyak pasokan dana, saat ini menurutnya kelompok teroris Aceh banyak ditemui muka-muka baru. Mereka diduga terus melakukan rekruitmen-rekruitmen anggota baru untuk membentuk negara yang berbasiskan syariat Islam.

"Regenerasi, mereka sudah lakukan saat ini, tujuannya mereka adalah untuk mengangkat kembali NII di Indonesia, " tandasnya.

Sebelumnya, tim Detasemen Khusus 88 Mabes Polri, Rabu(12/5/2010) melakukan penggerebekan di sebuah rumah kontrakan di Cikampek, Jawa Barat dan Cawang, Jakarta Timur.

Lima orang diduga tewas ditembak dalam penyergapan tersebut. Kelompok teroris yang digerebek di Cikampek itu berada di dekat Terminal Cikampek.

Bahkan, beberapa saat yang lalu Densus 88 Mabes Polri juga menggerebek lokasi persembunyian teroris Aceh di Sukoharjo, Solo, Jawa Tengah.

Dalam setiap penyergapannya, Densus 88 selalu menemukan adanya senjata laras panjang seperti AK 47, Revolver maupun bahan peledak yang siap untuk digunakan.

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved