7 Mayat Mengapung di Bekasi
7 Remaja yang Mayatnya Mengambang di Kali Bekasi Tewas Akibat Tenggelam, Ini Penjelasan RS Polri
RS Polri Kramatjati memastikan tujuh remaja yang ditemukan mengambang di Kali Bekasi, Kota Bekasi, tewas akibat tenggelam.
Lalu lima jenazah yang akhirnya berhasil teridentifikasi bernama Muhamad Farhan (20), Rizki Ramadan (15), Ridho Darmawan (15), Rezky Dwi Cahyo (16), dan Vino Satriani (15).
"Seluruh jenazah yang ditemukan dengan demikian sudah teridentifikasi," kata Karo Dokpol Pusdokkes Polri, Brigjen Nyoman Eddy Purnama, Kamis (26/9/2024).
Baca juga: Polisi Wacanakan Rekonstruksi Ulang Kasus Penemuan Tujuh Mayat di Kali Bekasi
Teridentifikasinya kelima jenazah tersebut berdasarkan kecocokan data antemortem dan postmortem atau DNA, sidik jari, gigi, ciri medis hingga properti.
Mereka berasal dari Kota Bekasi dan Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.
Lima jenazah tersebut saat ini sudah diserahkan ke pihak keluarga.
Penulis: Rendy Rutama
Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul RS Polri Kramatjati Pastikan Peyebab Kematian Tujuh Remaja di Kali Bekasi Akibat Tenggelam
Sumber: Tribun bekasi
7 Mayat Mengapung di Bekasi
Kronologis Lengkap Peristiwa Pembubaran Pemuda di Bedeng Kali Bekasi Sebelum Penemuan 7 Mayat |
---|
Dua Tersangka Pembawa Senjata Tajam di Kasus Temuan 7 Jasad di Kali Bekasi Masih Proses Penyidikan |
---|
Tim Puslabfor Polri Temukan Kandungan Alkohol di Organ Tubuh Tujuh Mayat Kali Bekasi |
---|
Berkas Satu Tersangka Terkait Kasus Penemuan Tujuh Mayat di Kali Bekasi Dinyatakan P21 |
---|
Hasil Pemeriksaan Toksikologi Forensik 7 Mayat Remaja di Kali Bekasi: Positif Konsumsi Alkohol |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.