Pilgub DKI Jakarta
Kata Bambang Widjojanto Mengenai Kemenangan Anies-Sandi
Gagasan dan program yang disampaikan pasangan Anies-Sandi dalam masa kampanye merupakan gagasan yang menggunakan akal sehat
Laporan Wartawan Tribunnews, Taufik Ismail
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Juru bicara sekaligus tim pakar Anies Baswedan-Sandiaga Uno, Bambang Widjojanto menilai jika Pilkada DKI 2017 dimenangkan oleh rasionalitas dan akal sehat.
Pemilih di Pilkada DKI 2017 menggunakan akal sehatnya dalam memilih gubernur dan wakil gubernur Jakarta.
"Kita semua di sini menjalani pilkada ini menggunakan akal sehat dan rasionalitas," kata Bambang di Jalan Cicurug, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa, (25/4/2017).
Menurut Bambang gagasan dan program yang disampaikan pasangan Anies-Sandi dalam masa kampanye merupakan gagasan yang menggunakan akal sehat.
Gagasan tersebut kemudian diterima oleh pemilih warga Jakarta dengan akal sehat juga.
"Pilkada dimenangkan dengan akal sehat begitu juga dengan pemilihnya," katanya.
Menurut Bambang Anies-Sandi merupakan pemimpin yang mengedepankan rasionalitas.
Berkomunikasi dengan santun dan responsif terhadap aspirasi publik.
"Jadi tidak benar kalau kemenangan ini bukan karena akal sehat," katanya.