Jumat, 3 Oktober 2025

Kasus Ahok

Fadli Zon Minta FUI Demo di Depan Gerbang DPR

Rencananya selain demonstrasi, FUI juga akan menggelar shalat Subuh berjamaah di masjid DPR.

Penulis: Adiatmaputra Fajar Pratama
Editor: Johnson Simanjuntak
Repro/Kompas TV
Wakil Ketua DPR RI dari Partai Gerindra, Fadli Zon ditemui wartawan di ruangannya di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (13/2/2017). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakil Ketua DPR RI Fadli Zon meminta agar Forum Umat Islam (FUI) melakukan demonstrasi di depan gerbang DPR saja.

Fadli menilai hal tersebut sudah sejalan dengan aturan.

"Kita sesuaikan dengan aturan. Saya kira kalau demo di depan," ujar Fadli di komplek DPR/MPR RI, Jakarta, Senin (20/2/2017).

Rencananya selain demonstrasi, FUI juga akan menggelar shalat Subuh berjamaah di masjid DPR.

Menanggapi hal itu Fadli ingin para pendemo melakukan ibadah di masjid sekitar komplek DPR saja.

"Salat harusnya di masjid sekitar sini saja. Saya nggak tahu detailnya sejauh ini, saya mengikuti di media," kata Fadli.

Politisi Gerindra itu pun mengaku tidak melarang adanya demonstrasi.

Namun letak aksinya tidak boleh di dalam komplek DPR.

"Diperbolehkan, tapi tempatnya di depan," ujar Fadli.

Sebelumnya diketahui FUI akan melakukan demonstrasi ke DPR, karena ingin menuntut Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dicopot dari jabatannya sebagai Gubernur DKI Jakarta.

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved