Senin, 6 Oktober 2025

Barang Milik Umar Dijarah Usai Rumahnya Diserang Warga

Umar (45) harus kehilangan barang-barangnya. Bukan dicuri tapi barang-barang milik Umar dijarah

Tribunnews.com/Nicolas Manafe
Rumah milik Umar yang dirusak sekaligus dijarah isi rumahnya. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nicolas Timothy

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Umar (45) harus kehilangan barang-barangnya. Bukan dicuri tapi barang-barang milik Umar dijarah oleh sekelompok orang yang berdatangan dikala warga kelelahan setelah berjaga sejak siang hingga pukul 02.00 subuh.

Sebelumnya, rumah Umar di Jalan Kali Pasir RT 09/RW 10, Kelurahan Cikini, Kecamatan Menteng, Jakarta Pusat dirusak warga lantaran diduga salah satu warga dari etnis tertentu.

"Iya rumahnya dijarah. Sekitar jam dua lewat kayaknya," ujar Ana (60), ibu dari Nasrul, Ketua RT 09 di lokasi kejadian, Sabtu (8/5/2013).

Barang-barang milik Umar yang dijarah oleh sekelompok warga menurut keterangan para tetangga yakni berupa tiga tabung gas besar, 10 tabung gas kecil, mesin pendingin atau sering disebut kulkas sampai celengan.

"Kasihan, tadi istrinya, mbak Su cerita kalau tabungannya berjumlah jutaan ikut digondol juga," tutur Ana.

Ana menceritakan, kegiatan sehari-hari Umar di lingkungan RT 09 cukup baik. Pekerjaan Umar diketahui sebagai pedagang soto dan toko kelontong. Selain itu, Umar juga menyewakan ruangan atas rumahnya untuk dijadikan tempat kost.

Tags
Kali Pasir
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved