Ramalan Zodiak
RAMALAN ZODIAK Sabtu, 20 November 2021: Pisces Jangan Suka Memaksa, Taurus Hindari Orang Toxic
Ramalan zodiak Sabtu (20/11/2021), Pisces jangan suka memaksa, Taurus hindari orang toxic, Cancer jatuh cinta. Simak 12 zodiak berikut ini.
TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini ramalan zodiak, Sabtu (20/11/2021).
Pisces jangan suka memaksa kekasih melakukan sesuatu yang tidak dia sukai.
Sedangkan Taurus harus menghindari orang toxic yang dapat merusak reputasi.
Sementara Cancer kemungkinan akan jatuh cinta.
Menurut ilmu astrologi, terdapat 12 bintang zodiak yang muncul sepanjang tahun.
Bagaimana peruntungan zodiakmu?
Baca juga: RAMALAN ZODIAK Kesehatan Hari Ini Jumat 19 November 2021: Aries Tetap Santai, Libra Tidak Nyaman
Selengkapnya, simak ramalan zodiak Sabtu (20/11/2021), dikutip dari AstroSage.com:
Aries (21 Maret - 19 April)
Jangan memanfaatkan hubungan asmara untuk memenuhi harapanmu.
Sebaiknya, kamu mengindari bisnis yang curang jika ingin mendapatkan kedamaian mental.
Untuk Aries yang masih lajang, kamu memiliki peluang menjalin asmara, namun tidak akan berlangsung lama.
Jika kamu ingin memanfaatkan waktu luang untuk diri sendiri, kamu harus menjauhi orang-orang sementara.
Kamu dapat memperoleh perubahan positif jika melakukan aktivitas yang bermanfaat.
Taurus (20 April - 20 Mei)
Kemungkinan kamu akan ketergantungan obat jika menahan rasa sakit diam-diam.