Jumat, 3 Oktober 2025

Ketua Dewan Pembina IMI Bamsoet: IMX 2025 Tunjukkan Kreativitas Anak Bangsa ke Panggung Dunia

Bamsoet sebut IMX 2025 jadi ajang penting untuk menampilkan kreativitas anak bangsa dan menguatkan posisi Indonesia di kultur otomotif global.

Editor: Content Writer
Istimewa
IMX 2025 - Anggota DPR RI sekaligus Ketua MPR RI ke-15 dan Ketua Dewan Pembina Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo (Bamsoet) saat menghadiri press conference IMX 2025 di Jakarta, Rabu (1/10/2025). Dalam acara itu, Bamsoet menyampaikan pentingnya IMX sebagai panggung kreativitas otomotif Indonesia di mata dunia. 

TRIBUNNEWS.COM - Anggota DPR RI sekaligus Ketua MPR RI ke-15 dan Ketua Dewan Pembina Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo (Bamsoet) menegaskan bahwa Indonesia Modification & Lifestyle Expo (IMX) 2025 yang akan digelar tanggal 10-12 Oktober 2025 bukan sekadar ajang otomotif biasa. 

Pameran modifikasi terbesar di Tanah Air ini kian memperkuat perannya sebagai barometer kultur otomotif Asia Tenggara, sekaligus membuka ruang tampilnya legenda modifikasi dunia, sosok inspiratif internasional, hingga peluncuran eksklusif produk otomotif berskala dunia. 

“IMX adalah wajah otomotif Indonesia di mata dunia, modern, kreatif, dan berdaya saing. Dari ajang ini lahir peluang ekonomi baru, mendorong industri after market, sekaligus memperkuat posisi Indonesia dalam kultur otomotif global,” ujar Bamsoet saat menghadiri press conference IMX 2025 di Jakarta, Rabu (1/10/2025).

Hadir dalam kesempatan tersebut antara lain Utusan Khusus Presiden Bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni Raffi Ahmad, Ketum IMI Moreno Soeprapto, Project Director IMX Andre Mulyadi, serta pembalap Rifat Sungkar. 

Baca juga: Bamsoet Terima Pengurus IPJI, Tekankan Pentingnya Independensi Jurnalis

Ketua DPR RI ke-20 dan Ketua Komisi III DPR RI ke-7 ini menjelaskan, gelaran IMX yang memasuki tahun kedelapan mengusung tema “8VOLUTION”. Sejak pertama kali digelar, IMX terus mencatatkan pertumbuhan signifikan. Tahun 2024 lalu, lebih dari 80 ribu pengunjung hadir secara langsung maupun daring. Untuk tahun 2025, jumlah itu diperkirakan meningkat seiring makin banyaknya partisipasi internasional. 

"IMX tidak hanya menampilkan kendaraan hasil modifikasi. Ajang ini juga memadukan otomotif dengan gaya hidup dan pop culture melalui berbagai program interaktif. Seperti Grind Boys New Boys on The Wheels, Lifestyle Magnet, Garage Sale, Gala Dinner, New Cars Dress Up, Tech Area, hingga Ultimate Roll of Fame," jelas Bamsoet.

Wakil Ketua Umum Partai Golkar dan Wakil Ketua Umum KADIN Indonesia ini memaparkan, nama-nama legendaris dunia modifikasi dipastikan hadir. Diantaranya, Wataru Kato dari Liberty Walk, Smokey Nagata dari Top Secret, serta Ichiraku dari Rauh-Welt Begriff (RWB) Jepang. 

Deretan nama besar lain juga hadir. Mulai dari Big Mike, Ryan Rywire, Musa Tjahjono, hingga Takahiro Ueno dari Vertex Japan dan Kuhl Racing Japan. Kehadiran tokoh-tokoh besar dunia ini menegaskan IMX sebagai magnet bagi pecinta otomotif mancanegara.

“IMX adalah bukti nyata bahwa kreativitas anak bangsa bisa bersaing di level internasional. Kita menghadirkan ikon-ikon dunia modifikasi, kolaborasi global, sekaligus membuktikan bahwa builder Indonesia mampu bersaing dengan dunia, bahkan mendapat tempat terhormat dalam kultur otomotif dunia," pungkas Bamsoet. 

Baca juga: Bamsoet Tegaskan Merak Biru yang Dipelihara Bukan Jenis Satwa Dilindungi

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved