Sabtu, 4 Oktober 2025

Ditembak Sesama Polisi di Bagian Kepala setelah Cekcok, Begini Kondisi Terbaru Aipda NS

Polisi tembak polisi setelah terlibat cekcok, begini kondisi terbaru Aipda NS yang sempat kritis. Polisi masih dalami kronologi.

Kompas.com
Ilustrasi penembakan 

Aiptu NS terkena luka tembak di bagian rahang kanan, sedangkan Aiptu P di bagian belakang kepala.

"Tiba-tiba P menembakan senjata apinya ke arah NS hingga mengenai rahang. Karena panik P kemudian menembak dirinya sendiri," terang Kabid Humas Polda Sulteng AKBP Didik Supranoto.

Setelah terjadi penembakan itu, dua polisi tersebut segera dilarikan ke Rumah Sakit Bhayangkara Palu dalam kondisi kritis.

Kemudian Aiptu P dirujuk ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Undata Palu pada Jumat sore.

Aipda NS juga dirujuk ke RSUD Undata dengan didampingi keluarganya.

Berdasarkan olah tempat kejadian, tembakan juga memantul di beberapa bagian dinding dalam ruangan Polsek Sirenja.

Kapolda Sulteng Lukman Wahyu Harianto menyebut pihaknya tengah mendalami kronologi kejadian ini.

"Untuk kronologinya ini lagi pendalaman, yang jelas ada anggota dua kena peluru, senjatanya V2, tentang kejadiannya seperti apa, lagi pendalaman," terang Lukman.

(Tribunnews.com/Ifa Nabila)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved