Rabu, 1 Oktober 2025

Apa Itu Sarkoma Jantung? Simak Pengertian, Gejala, Penyebab, Langkah Pengobatan, dan Pencegahannya

Apa itu sarkoma jantung? simak pengertian, gejala, langkah pengobatan serta pencegahannya

Penulis: Faishal Arkan
Editor: Nuryanti
kutv.com
Sarkoma Jantung: Mulai dari Pengertian, Gejala, Penyebab, Langkah Pengobatan serta Pencegahan 

TRIBUNNEWS.COM - Sarkoma jantung merupakan jenis tumor ganas (kanker) primer langka yang terjadi di jantung.

Tumor jantung primer adalah tumor yang tumbuh awal di jantung.

Sedangkan, tumor jantung sekunder tumbuh di tempat lain di tubuh dan kemudian menyebar ke jantung.

Secara umum, tumor primer jantung jarang terjadi, dan sebagian besar bersifat jinak (nonkanker).

Sarkoma jantung biasanya dialami orang dewasa dengan usia rata-rata 41 tahun. 

Selain itu, sarkoma jantung memiliki beberapa gejala yang akan dirasakan pasien.

Gejala tersebut di antaranya, batuk berdarah dan masalah pada irama jantung.

Namun, masih terdapat beberapa gejala sarkoma jantung lain yang mungkin akan dirasakan oleh pasien.

Apa saja gejala dari sarkoma jantung?

Baca juga: Pentingnya Peran Keluarga Dukung Pasien Gagal Jantung Saat Jalani Terapi

Sarkoma Jantung: Mulai dari Pengertian, Gejala, Penyebab, Langkah Pengobatan serta Pencegahan
Sarkoma Jantung: Mulai dari Pengertian, Gejala, Penyebab, Langkah Pengobatan serta Pencegahan (Pixabay/Pexels)

Baca juga: 5 Manfaat Kopi untuk Kesehatan: Kurangi Risiko Diabetes hingga Menjaga Kesehatan Jantung

Dilansir hopkinsmedicine.org, berikut gejala, penyebab, diagnosa, langkah pengobatan, dan pencegahan untuk sarkoma jantung:

Gejala Sarkoma Jantung

Gejala tumor jantung bervariasi, tergantung pada lokasi tumor.

Tumor jantung dapat terjadi di permukaan luar jantung, di dalam satu atau lebih ruang jantung (intracavitary) atau di dalam jaringan otot jantung.

Sarkoma jantung paling sering didiagnosis sebagai angiosarcoma.

Sebagian besar angiosarcoma terjadi di atrium kanan, mengakibatkan obstruksi aliran masuk atau keluar darah.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved