Sabtu, 4 Oktober 2025

Pas Banget Dikonsumi Ibu Hamil, Ini 7 Manfaat Konsumsi Alpukat 

Alpukat menawarkan berbagai nutrisi yang baik bagi tubuh ibu hamil, seperti serat, lemak sehat, vitamin, mineral dan senyawa tanaman bermanfaat.

Penulis: Fitri Wulandari
Pixabay
Alpukat. 

Alpukat sarat dengan lemak sehat, yaitu lemak tak jenuh tunggal.

Lemak yang ditemukan dalam alpukat dapat membantu meningkatkan kesehatan jantung, mengatur kadar gula darah dan membantu anda untuk tetap kenyang.

Terlebih lagi, asupan buah kaya lemak tak jenuh tunggal yang lebih tinggi seperti alpukat selama kehamilan, dapat membantu meningkatkan kualitas tidur dan meredakan insomnia ibu hamil.

3. Alpukat dapat membantu anda mencapai kebutuhan nutrisi

Ilustrasi buah alpukat dihaluskan.
Ilustrasi buah alpukat dihaluskan. (williams-sonoma.com)

Selain protein dan kalori, secara keseluruhan, kebutuhan anda akan vitamin dan mineral tertentu meningkat selama kehamilan.

Misalnya, orang hamil membutuhkan lebih banyak folat, magnesium, dan vitamin C dibandingkan orang yang tidak hamil.

Alpukat adalah sumber terkonsentrasi dari banyak nutrisi yang dibutuhkan dalam jumlah tinggi selama kehamilan.

Termasuk diantaranya vitamin C, folat, dan magnesium.

Kebutuhan folat meningkat secara signifikan selama masa kehamilan, karena nutrisi ini memiliki peran penting dalam perkembangan janin dalam kandungan.

Menikmati setengah buah alpukat seberat 100 gram akan memenuhi sekitar 14 persen dari kebutuhan folat harian anda selama kehamilan.

4. Alpukat dapat membantu anda menjaga tingkat tekanan darah yang sehat

Ilustrasi
Ilustrasi (TRIBUNJATENG/HERMAWAN HANDAKA)

Alpukat adalah sumber yang kaya magnesium dan kalium, nutrisi yang sangat penting untuk pengaturan tekanan darah yang sehat.

Selama kehamilan, mengkonsumsi banyak makanan kaya kalium seperti alpukat, dapat membantu mengurangi risiko terkena hipertensi gestasional.

Sebuah studi tahun 2013 yang dilakukan terhadap 263 wanita hamil menunjukkan bahwa mereka yang mengkonsumsi lebih dari 250 hingga 300 miligram (mg) kalium per hari, memiliki penurunan risiko tekanan darah tinggi secara signifikan selama kehamilan.

Menariknya, alpukat merupakan sumber potasium terkonsentrasi.

Halaman
1234
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved