Konflik Palestina Vs Israel
Sebut Israel Sudah Lewati Garis Merah, Presiden Iran: Memaksa Semua Orang untuk Ambil Tindakan
Pemboman Israel di Gaza disebut Iran mungkin memaksa semua orang untuk bertindak.
Diketahui, pasukan Israel telah meningkatkan serangan darat mereka sebagai bagian dari respons militer terhadap serangan Hamas pada 7 Oktober 2023.
Menurut para pejabat Israel, serangan Hamas itu menewaskan 1.400 orang, sebagian besar warga sipil, dan 239 orang lainnya ditawan.

Sementara, Kementerian Kesehatan di Gaza mengatakan, lebih dari 8.000 orang, sebagian besar warga sipil dan lebih dari separuhnya anak-anak, tewas dalam serangan udara dan darat Israel.
Dalam satu insiden, sebuah jet tempur menargetkan sebuah gedung yang diklaim tentara Israel menampung lebih dari 20 pejuang Hamas di dalamnya.
Sedangkan, jet tempur lainnya dipandu ke pos peluncuran rudal antitank di kawasan Universitas al-Azhar yang berada di jantung Kota Gaza.
(Tribunnews.com/Nuryanti)
Berita lain terkait Konflik Palestina Vs Israel
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.