Konflik Rusia Vs Ukraina
Pejabat AS Sebut Rudal yang Hantam Polandia Ditembakkan Ukraina
Dua pejabat AS mengatakan rudal yang menghantam pabrik biji-bijian Polandia pada Selasa (15/11/2022) disebut berasal dari Ukraina.
Dikutip dari nytimes.com, Kementerian Pertahanan Rusia mengatakan dalam sebuah posting di Telegram, aplikasi perpesanan, bahwa setiap pernyataan tentang rudal Rusia yang menghantam desa Polandia adalah "provokasi yang disengaja".
“Tidak ada serangan terhadap sasaran di dekat perbatasan negara Ukraina-Polandia yang dilakukan,” kata kementerian itu.
Ledakan pada Selasa, terjadi pada hari pengeboman besar-besaran oleh Rusia.
Kedekatan ledakan dengan perbatasan meningkatkan kemungkinan bahwa itu mungkin hasil dari rudal yang salah atau sisa-sisa yang telah menjadi sasaran sistem pertahanan udara Ukraina, kata para analis.
(Tribunnews.com/Yurika)