20 Orang di Argentina Tewas Seusai Konsumsi Kokain yang Tercemar Zat Beracun
Sedikitnya 20 orang di Argentina tewas dan puluhan orang dirawat di rumah sakit usai mengonsumsi kokain yang diduga mengandung zat beracun.
Kolombia Sita 19 Ribu Kokain Cair dalam Kelapa
Kolombia menyita hampir 20.000 kelapa berisi kokain cair dari lebih dari 500 kantong yang akan dikirim ke Italia.
Pengiriman kokain itu berhasil dibongkar aparat pada Kamis (27/1/2022) di sebuah pelabuhan di Bolívar, Kolombia.
Ribuan barang bukti tersebut ditemukan dalam sebuah kontainer menuju Genoa, Italia.
Baca juga: Jerman Tolak Label Apartheid dari Amnesty International untuk Israel
Baca juga: Fakta 2 Penjual Narkoba Palsu di Medan, Ganti Sabu dengan Garam dan Gula, Polisi Sempat Tertipu

Menurut siaran pers resmi, petugas anti-narkoba menemukan 19.780 butir kelapa di dalam 504 kantong kanvas.
Kokain cair merupakan bubuk kokain yang sudah dilarutkan dengan beberapa campuran zat pelarut.
Nantinya, kokain dalam bentuk cair akan berubah sendiri menjadi bubuk kokain kembali.
Kokain jenis ini lebih sulit dideteksi daripada kokain bubuk biasanya.
Melarutkan kokain bubuk adalah teknik umum bagi penyelundup narkoba karena mudah disamarkan.
(Tribunnews/Ika Nur Cahyani)